SuaraKaltim.id - Borneo FC Samarinda sukses membungkam Persija Jakarta dengan skor 2-1 dalam laga lanjutan Liga 1 pekan ke-30 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (10/3/2022) malam.
Kemenangan tersebut, semakin memperkokoh Pesut Etam di posisi ke-6 klasemen sementara dengan poin 45. Sedangkan, Macan Kemayoran tak beranjak dari posisi 7 klasemen dengan 38 poin.
Melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Jumat (11/3/2022), dalam laga tersebut, dua gol tim asal Kota Tepian itu masing-masing dicetak gelandang jangkar Wahyudi Hamisi pada menit ke-12 dengan tanduk memanfaatkan sepak pojok Kei Hirose.
Sedangkan gol kedua, dicetak playmaker anyar Jonathan Bustos pada menit ke-55, setelah menerima umpan Wawan Febrianto yang memanfaatkan serangan balik.
Baca Juga:Hasil Liga 1: Marko Simic dan Motta Dicadangkan Lagi, Borneo FC Tekuk 10 Pemain Persija
Sementara gol Persija Jakarta dicetak gelandang Syahrian Abimanyu pada menit ke-21. Melalui tendagan kerasnya yang tak mampu diantisipasi Angga Saputro kiper Borneo FC.
Usai tertinggal 1-2, anak asuh Sudirman mencoba bangkit untuk menyamakan skor. Namun petaka datang, sang pencetak gol harus diusir wasit setelah menerima 2 kartu kuning.
Mesti kalah jumlah pemain, namun Persija Jakarta tetap mampu mengontrol permainan. Riko Simanjuntak, Irfan Jauhari dan Braif Fatari memaksa anak asuh Fakhri Husaini bermain bertahan.
Sayangnya, meski membuat pertahanan Borneo FC sempat kalang kabut karena terus di gempur, namun tak satu pun peluang yang tercipta sukses menjadi gol.
Baca Juga:Hadapi Bhayangkara FC, Alfeandra Dewangga Ingin Putus Catatan Buruk PSIS Semarang