Rizky Febian Akui Pernah Berdoa Meminta Pasangan, Tapi Lupa Sebut Agamanya Sama

"Itu real si, kita kalo berdoa jangan setengah-setengah," tulis @ano***

Denada S Putri
Selasa, 21 Juni 2022 | 21:30 WIB
Rizky Febian Akui Pernah Berdoa Meminta Pasangan, Tapi Lupa Sebut Agamanya Sama
Tangkapan layar video. [TikTok/@justbeurself_26]

SuaraKaltim.id - Penyanyi Rizky Febian mengakui pernah berdoa meminta kepada Tuhan mendapatkan pasangan, namun lupa menyebut agamanya sama.

Rizky Febian mengatakan, saat dirinya sedang terpuruk Ia merasakan kesepian dan menginginkan kehadiran seorang pasangan.

Mengingat usianya yang mulai matang, Rizky Febian berharap mendapatkan pasangan yang bisa membuatnya bahagia.

Jelang beberapa lama Ia berdoa, Rizky Febian pun dipertemukan dengan Mahalini dan sekarang menjadi kekasihnya.

Baca Juga:4 Tipe Cowok Seperti Ini Wajib Kamu Hindari, Pernah Menemuinya?

Mendapatkan kejutan dari Tuhan, membuat Rizky Febian instrospeksi mengenai permintaannya yang dulu, bahwa dia ternyata lupa berdoa agar memiliki pasangan yang berkeyakinan sama dengannya.

"Ya Allah saya pingin dapat jodoh mau bagaimana pun mau cantik atau nggak mau dia kaya gimana pun yang terpenting, saya pingin hati saya ngerasa bahagia. Kalau dia bisa sayang sama saya, gue bakal sayang sama dia, gue bakal jaga sampai kapanpun. Tiba-tiba lini datang, tapi gue lupa minta agamanya sama," ujarnya.

Tangkapan layar video. [TikTok/@justbeurself_26]
Tangkapan layar video. [TikTok/@justbeurself_26]

Tanggapan warganet

Pernyataan Rizky Febian viral di media sosial. Melalui unggahan pemilik akun TikTok @justbeurself_26 pada Senin (20/6/2022), menuai tanggapan dari warganet.

Banyak dari warganet menilai bahwa pentingnya berdoa yang lengkap saat meminta kepada Tuhan.

Baca Juga:Dikageti Teman Saat Sedang Makan, Reaksi Pria Ini Malah Bikin Terharu

"Ini pentingnya doa yg lengkap, semangat a iky," tulis @Has***

"Justru itu.... Menurut guwe itulah tantangan kalian berdua... semoga bisa melewati dengan baik," tulis @Nov***

"Itu real si, kita kalo berdoa jangan setengah-setengah," tulis @ano***

Kontributor : Sekarwati

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini