SuaraKaltim.id - Pernyataan Wakil Presiden Ma'ruf Amin baru-baru ini viral di media sosial (Medsos) Instagram. Ia menyebut penghuni surga nanti kebanyakan penduduk Indonesia.
Pernyataan tersebut diunggah di akun informasi @fakta.indo. Admin dari akun tersebut juga memberikan keterangan senada di unggahannya.
"Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan bahwa penghuni Surga nantinya kebanyakan bangsa Indonesia," tulisnya, dikutip Rabu (3/8/2022).
Dari keterangan tertulis itu juga, ia menjelaskan pernyataan Ma'ruf Amin itu disampaikan dalam acara Zikir dan Doa Kebangsaan 77 Tahun Indonesia Merdeka.
"Nikmat Allah yang lain, kita ini bangsa Indonesia jadi bangsa yang memeluk Islam terbanyak di dunia. Kalau kita mengacu pada hadits Nabi, siapa yang berkata 'la ilaha illallah dakhalal jannah' masuk surga, berarti penduduk surga itu kebanyakan bangsa Indonesia," kata Ma'ruf Amin, juga dikutip dari keterangan tertulis tersebut.
Meski begitu, Wapres Ma'ruf Amin juga menjelaskan bahwa ada proses yang harus dilalui, khususnya bangsa Indonesia. Tujuannya, untuk menuju masuk Surga.
Tanggapan warganet
Warganet yang melihat unggahan itu lantas ramai memberikan tanggapan. Banyak dari mereka yang memberikan komentar dan mengaminkan ucapan Wapres Ma'ruf Amin tersebut.
"Amin ," katanya.
Baca Juga:Wapres Ma'ruf Amin Trending di Twitter Usai Sebut Surga Dipenuhi Orang Indonesia
"Amin paling serius," ucapnya.
"Aamiin ya robbal alamin ya Allah ," tuturnya.
"Aamiin... login," celetuknya.
"Yang bener kamu mbah amin," sambatnya.
"Umur segitu emang lagi lucu2nya," tulisnya.