SuaraKaltim.id - Anggota Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Mohammad Dawam mengapresiasi Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo terkait penetapan Putri Candrawathi sebagai tersangka pembunuhan Brigadir J.
"Ini menjadi bukti Kapolri serius dan konstruktif dalam mengusut kasus pembunuhan Brigadir J," kata Dawam dikonfirmasi ANTARA dari Jakarta, Jumat.
Dawam mengungkapkan bahwa Kapolri telah memenuhi rasa keadilan publik setelah menjerat istri Ferdy Sambo sebagai tersangka pembunuhan Brigadir J. Menurutnya, keputusan penetapan tersangka istri Sambo tentu tidak mudah.
"Hal ini dibutuhkan keberanian sikap dan keteguhan hati sebab melibatkan personel keluarga anggota Polri yang sebelumnya aktif di lingkungan langsung beliau," kata Dawam.
Baca Juga:Bak Kisah Romeo dan Juliet, Ferdy Sambo-Putri Candrawathi Terancam Hukuman Mati
Dirinya mengatakan kasus pembunuhan brigadir J harus dibongkar secara transparan dan objektif.
"Dengan demikian, meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Polri yang pelan-pelan saat ini mulai tumbuh kembali. Sejak awal kami melihat proses hukum Kasus Duren Tiga ini akan dilakukan dengan serius sampai tuntas," katanya. (Antara)