Geger Pengemis Bawa Bayi Teler Obat Tidur, Netizen Malah Sindir Kak Seto: Dia Lagi Sibuk Urus Anak Sambo

Nama pemerhati anak Seto Mulyadi alias Kak Seto dibawa-bawa netizen.

Denada S Putri
Selasa, 06 September 2022 | 08:30 WIB
Geger Pengemis Bawa Bayi Teler Obat Tidur, Netizen Malah Sindir Kak Seto: Dia Lagi Sibuk Urus Anak Sambo
Pengemis bawa bayi teler obat tidur. [Istimewa]

SuaraKaltim.id - Publik dihebohkan dengan aksi pria yang diduga telah memberikan obat tidur kepada bayi yang dibawa untuk meminta-minta uang alias mengemis kepada pengedara di jalan. Video itu direkam oleh penumpang mobil ketika berhenti di persimpangan lampu merah.

Dikutip dari akun Instagram @dramaojol.id, Senin (5/9/2022), awalnya pria yang menggendong bayi itu mendekati sebuah mobil sedang terkena lampu merah. Terdengar, wanita dalam video itu meminta sang pria yang menyopir mobil itu memberikan uang karena iba dengan pengemis itu.

Namun, pengendara mobil itu merasa janggal karena bayi yang dibawa pria itu tidak bergerak sama sekali seperti sengaja diberikan obat tidur.

"Bangun ndak anak kau?" tanya wanita dalam video itu.

Baca Juga:Sedih Acara Kawinan di Makassar Tak Dihadiri Tamu Undangan Gegara Demo

"Kau kasih obat ke anak kau kan? Coba bangunin anak kau? tanya wanita dalam mobil.

"Lagi tidur," jawab pengemis itu.

Dalam video itu terlihat bayi itu tidak merespons ketika sengaja dibangunkan oleh pria pengemis itu. Karena curiga, wanita merasa kasihan dengan bayi yang dibawa-bawa mengemis dan diduga diberikan obat tidur oleh pria itu.

"Kamu kasih obat, bawa anakmu (buat) minta-minta," timpal wanita itu.

Beredarnya video pengemis yang diduga sengaja memberikan obat tidur kepada bayi sebagai modus  untuk meminta-minta membuat warganet geram.

Baca Juga:Tiga Kapolda Disebut Terlibat Kasus Ferdy Sambo, Polri Akui Terima Informasi itu

Rata-rata wargent merasa kasihan dengan bayi yang masih dimanfaatkan oleh para pengemis demi mendulang uang dari rasa iba orang lain. 

Saking marah melihat kasus ini, ada netizen yang mempertanyakan apakah tindakan pengemis yang sengaja memberikan obat tidur kepada bayi yang digendongnya itu ke ranah hukum.

Bahkan, nama pemerhati anak Seto Mulyadi alias Kak Seto dibawa-bawa netizen. Namun, bukan untuk meminta pertolongan, netizen menyindir Kak Seto yang belakangan sibuk mengurus anak-anak Irjen Ferdy Sambo yang menjadi tersangka kasus pembunuhan terhadap Brigadir Yosua alias Brigadir J.

"Nyeseknya sampe sini sehat2 ya adek. bapaknya semoga dpt rejeki yang berkah jadi adeknya bs berenti dipergunain kaya gini," tulis akun @mel****.

"KA SETOOOOO, OOOOOH KA SETOOOOO," kata akun @asa****.

"Bisa dilaporin ngga y? Belum tentu anaknya sendiri lho," tulis akun @mmd***.

"Fix dikasih antimo itu," kata akun @jul****.

"Dikasih obat tuh tidurnya ampe bgtu,gila tega bgt," timpal akun @edw****.

"Gue ga pernah ngasih kalo ada pengemis bawa anak kecil," kata akun @rzp****.

"Kebiasaan lama ni," tulis akun @sa****.

"Kak Seto gak sedang tidak bisa diganggu...lagi ngitung2 buat ngurus anaknya sambo," kata akun @wen****.

Kontributor : Muhammad Indian Rais

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak