Trio Maling di Toko Sembako Terekam CCTV, Tampang Terlihat Jelas, Satu Pelaku Nyengir

Berdasarkan rekaman CCTV, mulanya terlihat satu pelaku yang menutupi wajahnya.

Denada S Putri
Rabu, 19 Oktober 2022 | 20:48 WIB
Trio Maling di Toko Sembako Terekam CCTV, Tampang Terlihat Jelas, Satu Pelaku Nyengir
Trio maling di toko sembako terekam CCTV. [Istimewa]

SuaraKaltim.id - Tampang 3 orang maling terlihat jelas dari rekaman kamera pengawas alias CCTV saat beraksi menggarong uang dan barang-barang di dalam sebuah toko. Berdasar rekaman CCTV, salah satu dari ketiga maling itu terlihat nyengir sembari menengadahkan kepalanya ke atas.

Aksi trio maling itu pun viral setelah rekaman CCTV yang merekam wajah mereka beredar luas di media sosial. Akun Instagram, @fakta.indo pun turut mengunggah ulang detik-detik tiga pelaku berhasil membobol sebuah toko.

"Detik-detik maling pemula terekam kamera CCTV dengan begitu jelas," demikian keterangan video di akun tersebut dikutip Rabu (19/10/2022).

Berdasarkan rekaman CCTV, mulanya terlihat satu pelaku yang menutupi wajahnya dengan menggunakan baju seperti ninja. Terlihat segepok uang kertas diselipkan pelaku di pinggang celananya. Tak lama, terlihat dua pelaku lain yang juga masuk ke dalam toko itu.

Baca Juga:Hendra Kurniawan Pantau Penghilangan CCTV, Acay Tertolong karena di Bali, Irfan Widyanto Ketiban Sial

Tampak mereka sudah membawa bergepok-gepok uang dan barang berharga dari hasil pencurian di toko sembako itu. Salah satu dari ketiganya bahkan terlihat tersenyum sembari mengangkat kepalanya ke arah atas.

Beredarnya video tampang ketiga maling yang terekam CCTV itu menjadi sorotan netizen. Rata-rata netizen melemparkan komentar sarkastis karena terlihat jelas wajah para pelaku dalam rekaman CCTV yang terpasang di dalam toko itu.

Ketiga maling yang terekam CCTV itu menjadi bahan olok-olokan dari netizen. Bahkan ada netizen yang memprediksi jika para pelaku bakal segera masuk penjara setelah tampang mereka viral di media sosial.

"Ciee eksis sekarang ciee ," tulis akun @syam***.

"Ciee masuk tv," sahut akun @rar****.

Baca Juga:"Karena Goblok Makanya Saya Nipu", Pernyataan Penipu Gagal Nipu Bikin Netizen Bingung

"Bentar lagi pake baju shopii ," kata akun @vir****.

"Pasti dia berpikir gampang banget ya nyuri ," timpal akun @hil***.

"Kayanya baru liat tutor sekali deh langsung di praktekin," tulis akun @m.n****.

"Langsung glowing wajahmu mas, kena mental sih," sindir akun @hai****

"Sebentar lagi bakalan bisa makan gratis dengan menu seadanya dipenjara," tulis akun @rin****.

Kontributor : Muhammad Indian Rais

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini