SuaraKaltim.id - Jagat media sosial dihebohkan dengan rekaman video yang menampilkan pasangan pengantin baru di malam pertama. Sebab, disebutkan jika pengantin pria itu malah menangis karena teringat mamanya di rumah.
Video pengantin pria menangis di malam pertama itu direkam langsung istrinya dan viral setelah videonya beredar di media sosial. Akun Instagram, @terangmedia turut mengunggah ulang vieo tersebut.
Dilihat Senin (14/11/2022) dalam video yang beredar, awalnya sang istri sempat menanyakan kondisi suaminya yang terlihat murung saat malam pertama. Terlihat pria yang mengenakan kaos merah itu terdiam di atas kasur, tepat di samping istrinya.
Dalam video itu, sang suami juga terlihat berbaring bersama istrinya di atas ranjang.
Baca Juga:Penjelasan Soal Apokaliptik, Aksi Barbar Emak Berhijab di Pintu Keluar Tol Bekasi Barat
"Kamu kenapa yang? Kamu kenapa?" tanya wanita dalam video itu, dikutip Selasa (15/11/2022).
Bukan menikmati malam pertama sebagai pengantin baru, pria itu terlihat merengek sembari menyeka matanya. Dalam kondisi sedih, pria itu pun akhirnya terbangun dan mengadu kepada istrinya yang terbaring di ranjang.
Pria itu mengaku kangen dengan mamanya. Melihat reaksi suaminya itu, wanita dalam video itu hanya tertawa sembari terus merekam kondisi suaminya dengan gawai.
Beredarnya video pengantin pria merengek di malam pertama itu memicu warganet berkomentar. Beragam komentar dari warganet membanjiri video itu. Kebanyakan menganggap jika video itu cuma gimik saja.
Warganet lainnya turut memberikan komentar-komentar menohok karena pasangan dalam video itu hanya berpura-pura untuk kebutuhan konten. Meski dianggap cuma rekayasa, namun ada warganet yang mengakui pernah merasakan kangen dengan ibunya setelah resmi menikah.
Baca Juga:Koper Kaesang Pangarep Nyasar di Kualanamu, Bobby Nasution: Gakpapa, Itu Cobaan Nikah
"Percaya? Gua si engga, liat aja lipetan baju di lemari nya pada loyoh bener kaya udh bertahun tahun tinggal, tembok tembok nya," tulis akun @eh****.
- 1
- 2