Resep dan Cara Membuat Gangan Labu Besantan Khas Kutai, Cocok Dimakan di Siang Hari

Berikut penjelasan soal resep dari gangan labu besantan khas Kutai

Bella
Selasa, 07 November 2023 | 20:20 WIB
Resep dan Cara Membuat Gangan Labu Besantan Khas Kutai, Cocok Dimakan di Siang Hari
Resep dan Cara membuat Gangan Labu Besantan Khas Kutai. (tangkapan layar)

SuaraKaltim.id - Gangan labu besantan menjadi salah satu makanan sayuran khas dari daerah Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

Dalam bahasa Indonesia, labu kuning dan labu parang adalah dua jenis labu yang berbeda. Sementara dalam bahasa Kutai, labu parang adalah labu yang dalam bahasa Indonesia disebut labu kuning atau dalam bahasa lain disebut waluh.

Labu kuning ini memiliki banyak manfaat di hampir semua bagiannya, dari buah, pucuk daun, hingga bijinya. Berikut resep dari gangan santan pucuk labu yang khas dari Kutai:

Bahan-bahan

Baca Juga:Bikin Nagih, Lezatnya Menu Restoran Iggo Kuliner di Kota Jambi

200 Gram Labu yang dipotong-potong
2 Ekor ikan yang diasapkan atau jukut salai
1/2 Liter santan kental
Kacang panjang secukupnya
Pucuk daun labu
1 Batang serai muda
1 Ruas jari laos
Air secukupnya

Bumbu halus

2 Buah kemiri
5 Siung bawang merah
Merica Secukupnya
Kunyit Secukupnya
Terasi Secukupnya
Garam Secukupnya
Gula Secukupnya

Cara Membuat

1. Rebus air secukupnya tambahkan labu dan jukut salai sampai tenggelam, setelah mendidih masukkan labu dan jukut salai, serai, laos, pucuk daun labu, dan bumbu halus.

Baca Juga:Kuliner Bakso Legendaris Cuma 7 Menit Dari Alun-alun Bandung: Tetelannya Menggugah Banget!

2. Setelah setengah masak labu dan jukut salainya, masukkan santan, dan aduk terus. Jangan sampai santan kelapa pecah.

3. Masukkan Kacang panjang. Setelah mendidih semua, angkat dan hidangkan.

Kontributor : Maliana

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini