Roda Perekonomian UMKM dan Warga Berputar Berkat Program MBG

Roda perekonomian warga dan UMKM tetap berputar melalui Program MBG.

Eko Faizin
Rabu, 17 Desember 2025 | 20:31 WIB
Roda Perekonomian UMKM dan Warga Berputar Berkat Program MBG
Sejumlah petugas mengisi makanan ke dalam ompreng Makan Bergizi Gratis (MBG). [Antara/Andri Saputra]
Baca 10 detik
  • Program MBG ternyata mendukung roda perekonomian lokal.
  • Supplier besar maupun kecil lokal bisa memasok dapur SPPG.
  • Kolaborasi UMKM dan SPPG menjadikan saling menguntungkan.

SuaraKaltim.id - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) ternyata mendukung ekonomi lokal dengan menjadi bukti nyata membuka lapangan pekerjaan untuk warga sekitar.

Kepala Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kota Pekanbaru, Helin Fauziah, mencontohkan SPPG di wilayahnya menjadi salah satu yang paling aktif beroperasi.

"Dapur SPPG Sukajadi ini menampung 19 sekolah. Itu tentu dibutuhkan pekerja yang banyak, totalnya ada 47 orang," katanya beberapa waktu lalu.

Helin menyampaikan, tingginya kebutuhan dapur otomatis memberikan ruang yang luas bagi UMKM untuk berkembang. Supplier besar maupun kecil lokal mendapatkan kesempatan memasok barang secara rutin.

"Pelaku UMKM yang bermitra dengan dapur pasti tiap hari memasok barangnya ke sini. Ini baru dari satu SPPG, sedangkan di Pekanbaru sudah terdapat 56 SPPG," ujarnya.

Menurut Helin, roda perekonomian warga dan UMKM tetap berputar melalui Program MBG. Tak hanya itu, dampak ekonomi dari program pemerintah tersebut dirasakan oleh pelaku usaha kecil.

Salah satu yang merasakan adalah Wahyu Agus Rianda, yang merupakan pemilik Toko Harian di Jalan Delima. Ia mengaku omzet tokonya meningkat pesat karena permintaan bahan pokok untuk kebutuhan SPPG naik signifikan.

"Alhamdulillah, sejak berlakunya program MBG ini di Pekanbaru, permintaan minyak goreng dan susu fresh milk ukuran mini semakin bertambah," sebutnya.

Wahyu menceritakan jika penjualan minyak goreng di tokonya meningkat tajam dalam sepekan. Sebelumnya stok berjalan lambat, namun kini habis terjual dalam jumlah besar.

"Dalam seminggu 17 karton minyak goreng isi dua liter habis terjual," katanya.

Wahyu juga menyampaikan bahwa setiap pekan tokonya bisa menjual hingga ratusan karton untuk memenuhi permintaan dapur MBG yang tersebar di berbagai titik.

"Untuk susu fresh milk sekitar 400 karton bisa terjual, yang membeli sekarang itu jelas. Kita sekarang tidak takut untuk stok bahan banyak, karena dalam seminggu aja sudah terasa perputaran uangnya," terangnya.

Lebih lanjut, Wahyu menilai program MBG bukan hanya membantu pelajar dalam mendapatkan makanan bergizi, tetapi juga secara langsung membuka peluang ekonomi bagi toko-toko kecil di sekitar wilayah yang memiliki dapur MBG.

Dia berharap kemitraan antara UMKM dengan SPPG dapat terus diperluas, sehingga semakin banyak pelaku usaha kecil yang merasakan manfaat langsung dari program tersebut.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini