7 Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Paling Logis untuk Partner Harian

Berikut 7 rekomendasi mobil matic bekas paling logis untuk partner harian Anda.

Eko Faizin
Selasa, 13 Januari 2026 | 11:47 WIB
7 Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Paling Logis untuk Partner Harian
7 Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Paling Logis untuk Partner Harian [Drive Place]
Baca 10 detik
  • Mobil matic bekas di bawah 50 juta ini menawarkan solusi yang logis.
  • Mobil punya keunggulannya masing-masing yang patut dipertimbangkan.
  • Selalu prioritaskan unit yang terawat dan bersiaplah menikmati kemudahan.

SuaraKaltim.id - Mobil matic bisa menjadi jawaban untuk Anda yang menginginkan kendaraan untuk mendukung aktivitas dengan mudah tanpa mengkhawatirkan biaya operasional.

Jika budget terbatas, Anda bisa mencarinya di pasar mobil bekas. Dengan dana di bawah 50 juta bisa membawa pulang mobil matic dengan mesin yang teruji dan biaya perawatan terjangkau.

Berikut 7 rekomendasi mobil matic bekas paling logis untuk partner harian Anda.

1. Daihatsu Ayla

Melansir Temanmobil, Daihatsu Ayla menjadi salah satu mobil Low Cost Green Car (LCGC) yang dipasarkan dengan harga terjangkau.

Mobil matic murah di bawah 50 juta ini tersedia untuk varian bekas keluaran tahun 2013 dan sangat cocok untuk yang mencari mobil kecil.

2. Chevrolet Aveo

Chevrolet Aveo tahun 2005 dengan teknologi E-TEC II bisa menjadi pilihan yang baik. Mobil kecil ini cocok untuk anak muda yang menginginkan kendaraan sporty dan unik.

Aveo menjadi salah satu mobil matic murah di bawah 50 juta yang masih bisa ditemukan di pasar meskipun Chevrolet sudah berhenti berjualan di Indonesia sejak 2020.

3. Kia Picanto

Kia Picanto memang sudah tidak diproduksi lagi, namun versi bekasnya masih bisa didapatkan dengan harga terjangkau.

Mobil ini dikenal dengan desain futuristik yang tidak biasa untuk mobil perkotaan. Dengan budget di bawah 50 juta, Kia Picanto tahun 2007-2010 bisa dibawa pulang.

4. Toyota New Corolla

Toyota New Corolla sering disebut sebagai mobil vintage karena desainnya yang klasik. Meskipun sudah tidak diproduksi lagi, tapi tetap populer di pasar mobil bekas.

Mobil Toyota generasi kedelapan ini adalah pilihan tepat untuk budget di bawah 50 juta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini