SuaraKaltim.id - Dua dokter di Puskesmas tanah Grogot, Kabupaten Paser terkonfirmasi positif Covid-19. Agar tidak menyebar, puskesmas ditutup sementara.
Dikatakan Kepala Dinas Kesehatan Paser Amir Faisol, penutupan sementara dalah untuk memutus penyebaran Covid-19 di Puskesmas Tanah Grogot. Terhitung sejak Sabtu (19/9/2020) hingga batas waktu yang belum ditentukan.
“Iya ditutup sementara, karena dokter internship terkonfirmasi positif COVID-19," katanya (19/9/2020).
Dijelaskan dia, berita positifnya dua dokter itu dia dapatkan dari Kepala Puskesmas. Sejak beberapa hari lalu, dua dokter magang di puskesmas tersebut merasakan gejala mirip Covid-19.
Baca Juga: Setelah Dijadikan PSK, Anak di Paser Malah Digauli Petugas Rumah Singgah
Keduanya lantas mengikuti test swab dan hasilnya positif.
“Akhirnya dokter itu melapor ke pimpinan puskesmas dan dilakukan swab di Hari Kamis. Kemudian, hasilnya keluar spada Hari Jumat (18/9/2020),” jelasnya.
Setelah ditutup, pihaknya akan segera melakukan sterilisasi di Puskesmas Tanah Grogot.
“Setelah ditutup baru disterilkan. Mulai besok akan dilakukan penyemprotan disinfektan di semua sudut ruangan,” ungkapnya.
Selain itu, lanjut dia, puluhan tenaga kesehatan di Puskesmas Tanah Grogot, akan menjalani isolasi mandiri selama dua pekan.
Baca Juga: Dinaiki Puluhan Orang saat Lomba Ketinting, Jembatan di Paser Putus
“Untuk swab semua tenaga kesahatan, kita jadwalkan pada hari Minggu (20/9/2020). Kemudian kapan puskesmas dibuka, tunggu hasil swab petugas puskesmas selesai,” pungkasnya.
Kontributor : Fatahillah Awaluddin
Berita Terkait
-
Siapa Doktif? Sosok Viral yang Menguak Kandungan Skincare Overclaim
-
Doktif Mendadak Minta Maaf ke Kartika Putri, Ada Masalah Apa?
-
Bongkar Produk Skincare Overclaim, Doktif Bantah Ada Persaingan Bisnis
-
Klinik Pratama Beringin Indah Jadi Klinik Terlengkap dengan Kualitas Pelayanan Terbaik di Tangerang
-
Gelar PhD Dokter Richard Lee Ilegal? Sosok Ini Bongkar Kampusnya Bermasalah: Lu Bisa Ditangkap!
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Kritik Dinasti Politik di Pilgub Kaltim, DEEP: Kepentingan Publik Bisa Tersisih
-
Akmal Malik Dorong Pemerintah Daerah Dukung Produk UMKM Berau ke Pasar Nasional
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
OTT KPK Berujung Buron, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Masih dalam Pencarian
-
Netizen Kritik Debat Pilkada PPU yang Sepi Argumen, Dinilai Sekadar Formalitas