SuaraKaltim.id - Berada dekat dengan wilayah calon ibu kota negara (IKN), Kampung Kamal, Kelurahan Senipah, Kecamatan Samboja, Kutai Kartanegara (Kukar) berpotensi menjadi desa wisata.
Pasalnya, Kampung Kamal menyuguhkan pemandangan untuk melihat secara langsung matahari terbit (sunrise) dan matahari terbenam (sunset) dari perbukitan.
CDO CSR Department PT. PHM, Lalu Azwar menyebut, beberapa bulan terakhir, kampung itu ramai dikunjungi wisatawan. Sebab, Kampung Kamal memiliki destinasi wisata yang mirip di Jogjakarta.
"Spotnya sangat bagus, tidak kalah dengan destinasi sunrise dan sunset yang ada di Jogjakarta,” katanya.
Azwar memaparkan, untuk sunrise kita bisa nikmati di bukit sebelah timur dan sunset di sebelah barat bukit Tya di Kampung Kamal.
"Jaraknya saling berdekatan dan hanya beberapa ratus meter saja dari kampung Kamal," ucapnya
Dijelaskan dia, pada waktu melihat sunrise, kita juga bisa melihat laut, daratan hijau dan beberapa pemandangan pohon yang epik saat pagi hari.
"Tidak banyak yang tahu kalo ada pemandangan yang seperti ini di Kampung Kamal, kalo itu dikenal akan banyak yang datang kesini untuk menyaksikan," ucap kata Kepala Diskominfo Kukar Bahteramsyah.
Selain potensi tersebut Kampung Kamal juga dikenal sebagai kampung bersih. Di mana, RT 10 dan RT 11 yang berada di Kampung Kamal dua kali juara berturut-turut lomba kebersihan di se-Kecamatan Samboja.
Baca Juga: Wisata Lereng Merapi Ditutup
Disebutkan Kepala Bidang Pengembangan Komunikasi Publik Diskominfo, Ahmad Rianto, kampung itu memiliki spirit membangun desa yang bersinergi.
Tidak hanya dalam hal ekonomi, Kesehatan dan Pendidikan, tapi juga pariwisata yang mengagumkan.
"Ada pesan-pesan yang bisa kita sampaikan, spirit yang ada di desa walaupun berstatus kampung tapi mereka bisa memberikan contoh kepada yang lain," pungkasnya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
Terkini
-
Hetifah Tekankan Pentingnya Satgas Anti-Kekerasan di Perguruan Tinggi
-
Hilirisasi Mineral dan Batubara Jadi Fokus Laporan Bahlil ke Prabowo
-
Bahlil Lahadalia Santai Tanggapi Teguran Menteri oleh Presiden Prabowo
-
Teddy Indra Wijaya Dinilai Jadi Penghubung Kunci antara Presiden dan Rakyat
-
Dua Sosok yang Paling Disorot di Kabinet Prabowo: Purbaya dan Teddy