SuaraKaltim.id - Pihak istana enggan menanggapi terkait pernyataan pengamat politik Rocky Gerung yang meminta Presiden Joko Widodo menyiapkan pidato kepulangan Imam Besar Front Pembela Islam atau FPI Habib Rizieq Shihab pada Selasa (10/11/2020) besok.
"Tanyakan ke BIN, Polri, Deplu (Kemenlu) terkait itu," ujar Tenaga Ahli Utama Bidang Hukum Kantor Staf Presiden, Ade Irfan Pulungan saat dihubungi Suara.com, Senin (9/11/2020).
Mantan Direktur Hukum dan Advokasi Tim Kampanye Nasional Jokowi-Maruf itu juga menegaskan pemerintah tak resah dengan kepulangan Habib Rizieq seperti yang dilontarkan Rocky.
"Kalau dia (Rocky) bilang galau lah dia, tapi kan pemerintah nggak galau," ucap dia.
Baca Juga: Banyak Spanduk Habib Rizieq Dikoyak, Analisa Rocky Gerung: Ini Pertanda
Ketika ditanya apakah ada kekhawatiran pemerintah mengenai kepulangan Rizieq yang akan memimpin aksi besar-besaran terhadap pemerintahan Jokowi, Irfan enggan menanggapi.
"Silakan tanya ke Menko Polhukam, Deplu terkait dengan ketatangeraan dan BIN terkait dengan keamanan," ujarnya.
Sebelumnya, Pengamat Politik Rocky Gerung meminta Presiden Jokowi menyiapkan pidato kepulangan Habib Rizieq Shihab.
Sebab kedatangan Rizieq dianggap momentum yang pas untuk menghasilkan keakraban antara ‘cebong dan kampret’. Bukan justru menganggap dia sebagai batu sandungan selama rezim Jokowi berkuasa.
“Ini momen bagus Jokowi lakukan pidato sambut Habib Rizieq, untuk ingatkan pernah ada cekcok dengan Habib Rizieq. Apalagi negeri ini harus tumbuh,” kata Rocky dalam saluran Youtubenya, disitat Senin (9/11/2020).
Baca Juga: Refly Kecewa, Sindir Prabowo Tak Mediasikan Pemerintah dan Habib Rizieq
Namun Rocky Gerung yakin itu tidak akan terjadi. Sebab Rocky menilai pemerintah menjauh dari Habib Rizieq.
Dan itu yang kemudian ditandai oleh perusakan-perusakan simbol-simbol dan baliho Habib Rizieq di sejumlah tempat.
“Siapapun yang lakukan itu, artinya kita tidak siap. Sebenarnya memang perlu disiapkan rekonsiliasi, karena memang terjadi polarisasi,” katanya.
Pendiri FPI Habib Rizieq Shihab pulang ke Indonesia pada Senin (9/11/2020) malam ini waktu Arab Saudi.
Sejumlah aparat kepolisian mulai berjaga di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Banten, Senin (9/11/2020) atau sehari jelang kepulangan Habib Rizieq ke Indonesia dari Arab Saudi.
Berita Terkait
-
Saran Rocky Buat Prabowo 'Lawan' Tarif Trump: Kuatkan Diplomasi, Jadikan Dino Patti Djalal Dubes
-
Singgung Jokowi, Rocky Gerung Ungkap Penyebab Indonesia Tak Berdaya Hadapi Perang Tarif AS
-
Jalan Tol Dibangun Tapi Pemudik Turun? Rocky Gerung Kritik Pedas Infrastruktur Jokowi
-
Ada Blocking dari Tamu Open House Jokowi dan Prabowo, Rocky Gerung: Kelihatan Siapa Masuk Geng Mana
-
Politik Tidak Libur, Rocky Gerung Yakini Ada Kasak-kusuk Reshuffle Kabinet Prabowo saat Lebaran
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Farid Nurrahman tentang Jembatan Mahakam 1: Jika Melewati Umur Strukturnya, Harus Dibangun Baru
-
64 Ribu Wisatawan Kunjungi IKN, Balikpapan Jadi Titik Transit Utama
-
Pertamina Gandeng Bengkel Resmi untuk Tangani Motor Berebet di Bontang
-
Tak Perlu Jauh-jauh, Liburan Seru Saat Long Weekend Bisa Dinikmati di Samarinda
-
Tahap II Pembangunan IKN Dimulai, Pemerintah Gelontorkan Rp 48,8 Triliun dari APBN