SuaraKaltim.id - Pilar Jembatan Dondang, Kecamatan muara Jawa, Kabupaten Kutai kartanegara (Kukar), Kalimantan Timur (Kaltim), diduga tertabrak tongkang batu bara.
Akibatnya, badan jembatan mengalami keretakan parah dan menghebohkan warga Kukar di media sosial, Senin (16/11/2020).
Peristiwa itu pertama kali diunggah oleh akun Instagram @Rizkybaim dan ditulis ulang oleh akun @info_kukar.
“Jembatan dondang retak setelah dikabarkan tertabrak kapal tongkang malam tadi, Minggu (15/11/2020).”
Postingan itu sontak dibanjiri komentar oleh warga Kukar. Mereka khawatir kejadian jembatan Kukar yang runtuh tahun 2011 di Tenggarong, terulang di Muara Jawa.
“Sedangkan tak retak saja masih merinding lewat jembatan, trauma kisah lampau,” tulis akun @liyan***
“Serem… retak sedikit, tapi kalua yang lewat truk tiap hari, tidak bisa kubayangkan. Lemah batis (kaki) langsung,” tulis akun @mind***
Diketahui, Jembatan Dondang merupakan akses utama penghubung antara Sanga-Sanga menuju Samboja.
Panjang jembatan ini diperkirakan 840 meter dengan ketinggian 12 meter melintasi air Sungai Dondang dan diresmikan pada tahun 2004 silam.
Baca Juga: Pembatalan Calon Bupati Kukar Edi Damasyah, KPU Kukar Tunggu Arahan KPU RI
Tidak hanya kali ini, jembatan ini juga pernah tertabrak ponton batu bara di tahun 2016.
“Sampai tidakketahuan yang nabrak, betul-betul keterlaluan,” kata @tuan***
“Beh bahaya tuh, tanggung jawab tuh tongkang. Diusut lalu ditangkap. Nanti korbannya malah masyarakat,” timpal @ithaad***
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
5 Mobil Bekas Tahun Muda di Bawah Rp100 Juta, Fitur Canggih dan Efisien
-
5 Sepatu Lari Wanita Terbaik, Stylish dan Nyaman dengan Bobot Ringan
-
Cara Cek BLT Kesra Rp900 Ribu di Situs Cekbansos Kemensos
-
4 Bedak Wardah untuk Kulit Sawo Matang, Makeup Flawless dan Cerah Natural
-
Jauh dari Harapan, CSR di Kaltim Dinilai Gagal Mengurangi Jurang Kesejahteraan