SuaraKaltim.id - Beredar di lini masa, video penangkapan ular piton sepanjang 4 meter di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Reptil ini dilaporkan telah memangsa ternak warga.
Hal ini diketahui dari unggahan @infopenajam di Instagram yang menunjukkan detik-detik penangkapan sanca raksasa oleh petugas pemadam kebakaran, dibantu sejumlah warga.
Dalam video yang diunggah, nampak sekitar enam orang berada di sebuah lahan, berupaya menjinakkan si ular.
Ular yang salah satu sisi tubuhnya tampak menggembung itu meliuk-liuk ketika berusaha dijinakkan. Petugas dan warga terlihat berupaya keras untuk membuat hewan itu tenang.
Baca Juga: Nunggak Bertahun-tahun, PAM Penajam akan Segel 800 Sambungan Air Pelanggan
Berdasarkan informasi dari Instagram Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Penajam (@damkarppu), kemunculan ular ini terjadi di desa Petung.
Ular itu muncul di lahan dekat pemukiman dan memangsa ayam peliharaan pada Kamis (26/11/2020). Upaya penangkapan dilakukan setelah adanya laporan dari warga sekitar.
"Setelah menerima laporan, petugas segera meluncur ke TKP gangguan ular yang masuk ke perternakan warga yang selama ini sangat merugikan dan meresahkan warga setempat," tulis @damkarppu, dikutip pada Jumat (27/11).
Lebih jauh, tim damkar Petung menyebut upaya penangkapan ular membutuhkan waktu sekitar 40 menit.
Rekaman yang diunggah oleh tim damkar menunjukkan ular tersebut alhirnya berhasil dijinakkan dan segera di masukkan ke dalam karung, sebelum di bawa ke tempat yang aman.
Baca Juga: Miris, Warga Desa di Wilayah Calon Ibu Kota Ini Urunan Buat Perbaikan Jalan
"Saat ini ular yang masuk di kandang Ternak warga tersebut sudah dapat di pastikan aman," tandas damkar Petung.
Lihat videonya di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
-
5 HP dengan Kamera Terbaik di Dunia 2025, Ada Vivo dan Huawei
-
8 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Besar Performa Handal
-
Eks Pelatih Vinicius Junior Diincar Klub Liga 1: Persija atau Bali United?
-
Harga Emas Antam Naik Turun, Hari Ini Dibanderol Rp 1.894.000/Gram
Terkini
-
Bupati PPU Dorong Pramuka Kelola Kawasan Edukasi Lingkungan di Era IKN
-
400 Honorer Baru Tak Bisa Ikut PPPK, Pemkot Bontang Kena Semprit Pusat
-
Ketua DPRD Balikpapan Desak Pertamina Minta Maaf Terbuka soal Krisis BBM
-
IKN Tak Hanya Infrastruktur, PPU Dorong Ekonomi Umat Lewat Rakorda KPEU
-
Pertamina Operasikan 13 SPBU 24 Jam, Antrean BBM Balikpapan Diharap Surut