SuaraKaltim.id - Amiruddin Bagus Kahfi meminta maaf kepada klubnya, Barito Putera atas kegaduhan yang terjadi belakangan ini. Hal itu muncul setelah dia gagal membela klub Belanda, FC Utrecht.
Seperti diketahui, masalah Bagus dan Barito Putera jadi bahan pembicaraan baru-baru ini. Hal ini bermula saat saudara kembar Amiruddin Bagas Kaffa ini menuliskan curahan hatinya soal kegagalannya membela klub Belanda, FC Utrecht.
Akibat unggahan itu netizen beramai-ramai menyerang Barito Putera karena tidak mau memberikan jalan kepada Bagus untuk mewujudkan mimpi merumput di Eropa.
Seperti diketahui, dalam permasalahan ini ada sedikit perbedaan pendapat yang menyebabkan Bagus gagal berkarier di FC Utrecht. Klub Negeri Kincir Angin tersebut memberi tenggat kepada Barito Putera untuk memberikan surat keluar Bagus.
Baca Juga: Usai Dicoret dari Timnas U-19, Yudha Febrian Kini Malah Asyik Piknik
Tak ada respons dari waktu yang sudah ditentukan FC Utrecht pun akhirnya menarik minat mereka terhadap Bagus Kahfi. Sekedar informasi, Bagus masih memiliki sisa kontrak di Barito Putera dan diharapkan ada komunikasi yang yang dilakukan oleh FC Utrecht.
"Saya terkejut ada kegaduhan karena kesalahpahaman unggahan saya di media sosial. Hari ini saya pastikan, tidak ada masalah lagi, dan Barito Putera justru memberikan dukungan untuk saya tentunya dengan proses yang tepat dan profesional," tulis Bagus di akun Instagram pribadinya @baguskahfiii.
"Saya meminta maaf ke keluarga besar Barito Putera, suporter Barito Putera dan Masyarakat Kalimantan Selatan. Terima kasih, jaya selalu untuk Barito Putera," Bagus menambahkan.
Sekedar mengingatkan, Bagus dilirik FC Utrecht, berkat adanya rekomendasi dari direktur teknik Garuda Select, Dennis Wise. Legenda Chelsea tersebut menilai sang pemain punya kemampuan untuk bersaing dengan para pesepakbola di Eropa.
Sebelumnya, Bagus juga sempat bergabung dengan FC Utrecht beberapa waktu lalu. Namun, saat itu ia hanya melakukan rehabilitasi cedera lutut yang dideritanya.
Baca Juga: Gagal ke FC Utrecht, Bagus Kahfi Dapat Dukungan dari Presentar Cantik Ini
Berita Terkait
-
Potret Ayah Ole Romeny, Mukanya Mirip Banget dengan Pemilik Manchester United
-
Ole Romeny Main Bola Sama Bocil Komplek, Netizen: Mimpi Apa Tuh Bocah
-
Ole Romeny Makin Dekat Dinaturalisasi, Nilai Pasarnya Unggul dari Semua Penyerang Timnas Indonesia
-
Info A1! Orang Dekat Pastikan Ole Romeny Berpeluang Besar Jadi Stiker Timnas Indonesia
-
3 Tim BRI Liga 1 dengan Penampilan Amburadul: Ada Klub yang Incar Pratama Arhan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Isran Noor Serukan Pilkada Bersih di Tengah Gemerlap KALTIM ONE FESTIVAL
-
Mahasiswa Balikpapan Kampanye Tolak Politik Uang, Suarakan Demokrasi Bersih
-
Airpods Pro Gen 1 Berapa dan Spesifikasinya
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan