SuaraKaltim.id - Dalam kurun waktu tiga terakhir, kasus harian Covid-19 di Kota Balikpapan terus melandai dan berada di bawah angka 100. Satgas Penanganan Covid-19 setempat mencatat, pada Rabu (10/2/2021) ada penambahan 95 kasus.
Selain itu, kesembuhan pasien Covid-19 lebih banyak dari kasus yang terkonfirmasi Virus Corona. Tercatat dalam hari yang sama ada 132 pasien sembuh atau selesai isolasi.
Dilansir dari Inibalikpapan.com-jaringan Suara.com, dari 95 kasus positif baru, 13 kasus di antaranya dari warga luar Balikpapan dan 8 kasus usia anak.
Kemudian 49 kasus dengan riwayat suspek dan 26 kasus dengan riwayat tracing kontak dan 20 kasus dengan riwayat orang tanpa gejala (OTG),
Baca Juga: Kota Balikpapan Bakal Terapkan PPKM Kota dan Mikro Sekaligus?
Adapun 132 pasien sembuh yakni dari Rumah Sakit (RS) Bhayangkara 10 pasien, Embarkasi Haji 4 pasien, RS Kanudjoso Djatiwibowo 1 pasien dan isolasi mandiri 117 pasien.
Sedangkan, untuk 4 kasus kematian yang terjadi pada Rabu ini merupakan pasien positif Covid-19 yang tergolong lansia.
Mereka yang wafat karena Covid-19, terdiri dari laki-laki berusia 69 tahun meninggal dunia pada 9 Februari 2021 pukul 05.55 Wita di RS Kanudjoso Djatiwibowo dan laki-laki berusia 65 tahun meninggal dunia pada 10 Februari 2021 pukul 03.50 Wita di RSUD Beriman.
Kemudian juga, pasien laki-Laki berusia 59 tahun meninggal dunia pada 9 Februari 2021 pukul 13.30 Wita dan laki-laki berusia 72 tahun meninggal dunia pada 9 Februari 2021 pukul Wita 18.15 Wita keduanya di RS Kanudjoso Djatiwibowo.
Dengan demikian, secara kumulatif jumlah kasus positif Covid-19 sebanyak 11.176 kasus. Dengan rincian, 476 pasien menjalani perawatan di rumah sakit, 1.093 pasien isolasi mandiri dan 9.198 pasien sembuh dan 409 kasus kematian.
Baca Juga: Tak Hanya dari Balikpapan, Semua Akses Menuju Samarinda Juga Ditutup
Berita Terkait
-
Bukber Asyik di Samarinda & Balikpapan: Ini 5 Kafe serta Restoran Pilihan untuk Ramadan!
-
Bisnis Narkoba Eks Bos Persiba Balikpapan, Koleksi Mobil Mewah Catur Adi dari Mustang GT hingga Alphard Disita Polisi
-
Bareskrim: Direktur Persiba Sudah Lama Jadi Bandar Sabu Jaringan Lapas
-
Profil Catur Adi Prianto, Bos Persiba Balikpapan yang Tersandung Narkoba hingga Ditangkap Polisi!
-
Bareskrim Tangkap Direktur Persiba Balikpapan karena Narkoba, Begini Penjelasan Klub
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN