SuaraKaltim.id - Seorang pria di Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah ditangkap usai beraksi merampok seorang ustaz dengan berpura-pura pindah agama.
Pria berinisial EKS (35) itu berhasil dibekuk polisi usai menipu Ustaz Syamsul Qomar hingga ratusan juta rupiah.
Menyadur dari Keepo.me --jaringan SuaraKaltim.id, EKS mulanya mengaku akan pindah agama dengan meminta tolong Ustaz Syamsul.
Ia menceritakan pertama kali bertamu Syamsul di sebuah masjid yang terletak di kawasan Jalan Mendapai Km 1 Palangka Raya.
Baca Juga: Sikat Duit Rp 80 Juta, Kawanan Perampok Bersenjata di Rohul Ditangkap
Ia memanfaatkan rasa belas kasihan Syamsul usai mengaku ingin menjadi seorang mualaf sehingga bisa diajak tinggal serumah.
Kasat Reskrim Polresta Palangka Raya, Kompol Todoan Gultom Agung menjelaskan bahwa EKS melancarkan aksinya saat EKS tinggal di rumah Syamsul dengan mencuri barang-barang milik korban.
Aksi yang terjadi pada 26 Desember 2019 dilakukan EKS dengan menjual sebuah sepeda motor milik korban seharga Rp 3,5 juta.
Selain itu, EKS juga menggasak uang milik Syamsul sebanyak Rp 1 juta yang disimpan di bawah lemari pakaian.
Usai melancarkan aksinya, EKS langsung melarikan diri ke Banjarmasin. Tapi di tengah pelariannya itu, EKS berhasil ditangkap polisi saat bersembunyi di Kabupaten Kapuas.
Baca Juga: Identitas Perampok di SPBU Benoa Sudah Dikantongi Polisi
Kepada polisi, EKS mengaku menghabiskan uang hasil memeras ustaz itu untuk makan dan membeli minuman keras.
Belakangan diketahui bahwa EKS merupakan seorang residivis aksi serupa dan telah beraksi sebanyak empat kali.
Kekinian, EKS pun diganjar ancaman hukuman paling lama 5 tahun dengan jeratan Pasal 362 KUHP tentang Pencurian dan Pasal 372 KUHP tentang Penggelapan dan Penipuan.
Berita Terkait
-
Muhammadiyah Usul Definisi Ulang Istilah Mualaf, Tidak Berlaku Seumur Hidup?
-
Jordi Onsu Kutip Ayat Alquran saat Bahas Agama, Ini Maknanya
-
Pendidikan dan Agama Jordi Onsu, Adik Ruben Sering Dikira Mualaf Beber Tak Makan Daging Babi
-
Jordi Onsu Dalami Islam, Ini Cara Menjadi Mualaf yang Perlu Dipahami
-
Jordi Onsu Berhenti Bangun Musala di Rumah, Alasannya Tak Terduga
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Dinasti Politik Warnai Pilgub Kaltim, DEEP Imbau Masyarakat untuk Bijak Memilih
-
Kemendagri Dorong Kerja Sama Pentahelix untuk Sukseskan Pembangunan IKN di Kaltim
-
Isran Noor dan Hadi Mulyadi Mendominasi Elektabilitas Pilkada Kaltim, Menang Jauh dari Rival
-
Museum Mulawarman Kaltim Masuk Nominasi dan Raih Penghargaan Museum Lestari