Scroll untuk membaca artikel
Denada S Putri
Minggu, 01 Agustus 2021 | 11:03 WIB
Tugu Usuk Bulau, Tugu Pucuk Emas Kabupaten Paser [Istimewa]

SuaraKaltim.id - Paser merupakan wilayah yang ada di bagian selatan Kaltim. Terdapat dua suku besar yang mendiami kabupaten ini, yaitu suku asli Dayak Paser dan suku Bugis.

Salah satu hal yang menarik wisatawan saat berkunjung di Paser adalah Festival Melas Taon. Festival itu merupakan festival seni budaya dan adat istiadat yang ada disana. Kebudayaan itu merupakan salah satu kekayaan kebudayaan nasional, kebudayaan yang telah turun temurun diwariskan oleh nenek moyang suku Dayak Paser.

Paser juga memiliki daya tarik tersendiri dalam segi kulinernya. Makanan tradisional khas daerah ini menjadi hal yang sering diburu oleh para wisatawan.

Apa saja? Mari disimak 5 makanan unik nan lezat khas Paser yag dikutip dari kaltimtoday.co--Jarongan Suara.com, Minggu (01/08/2021).

Baca Juga: Hanya Kabupaten Paser dan Mahakam Ulu di Kaltim yang Tidak Masuk PPKM Level 4

Ilustrasi Ponta. [Kaltimtoday]

1. Ponta

Ponta adalah singkatan dari Podangan Ketan. Dimana makanan ini memang diolah dari padi ketan yang masih muda. Ponta merupakan makanan khas tradisional nenek moyang yang masih dilestarikan di Kabupaten Paser hingga kini.

Untuk pengolahannya, setelah dipetik, padi ketan yang masih muda itu dipisahkan dari tangkainya, dengan cara diserut. Kemudian, proses pembuatannya adalah dengan cara disangrai hingga matang. Atau warnanya berubah menjadi kecoklatan, lalu kemudian didiamkan sampai dingin. Setelah itu ditumbuk lalu dibersihkan dari kulitnya. Ponta pun sudah siap untuk disantap.

Masyarakat Paser biasanya menikmati Ponta dengan menambahkan gula merah dan serutan kelapa muda. Sehingga rasanya menjadi lebih manis. Selain itu, ponta juga bisa divariasikan dengan santan dan gula yang akhirnya akan menjadi kolak ponta.

Ilustrasi sambal acan. [cookpad.com]

2. Sambal Acan

Baca Juga: Dua Pekan Terakhir Ini Kasus COVID-19 di Penajam Paser Utara Melejit Tinggi

Sambal Acan ini merupakan sambal terpopuler di Paser. Sambal acan biasanya diolah memakai campuran buah-buah lokal. Seperti mangga asam, terong asam dan binjai. Buah yang dipakai tergantung musim. Jadi, dalam setahun kita dapat merasakan nikmatnya sambal acan dengan rasa asam yang berbeda-beda.

Load More