SuaraKaltim.id - Meski dalam beberapa waktu terakhir, aksi terorisme jarang terjadi di tanah air semua warga diharapkan tetap waspada. Pasalnya, bisa jadi kota yang minim dengan aksi teror justru menjadi tempat aman bagi teroris bersembunyi.
Pernyataan tersebut disampaikan Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Timur (Kapolda Kaltim) Irjen Pol Herry Rudolf Nahak. Bahkan, dia menyebut Kaltim, khususnya Kota Balikpapan dianggap menjadi tempat yang aman bagi para teroris.
“Selama ini kan Kaltim, khususnya Balikpapan ini minim aksi teror, jadi mereka anggap sebagai lokasi yang aman untuk jadi safe house mereka,” ujarnya seperti dikutip Inibalikpapan.com-jaringan Suara.com disela-sela agenda serah terima jabatan pada Rabu (18/08/2021).
Dia mengemukakan, Balikpapan menjadi tempat yang aman karena ada jaringan yang bersedia menampung pelaku aksi teror.
“Mereka menganggap aman karena ada jaringan yang mau menyembunyikan. Ada keluarga atau kerabat yang bersedia menampung. Pola kerja mereka seperti itu.”
Pernyataan Nahak tersebut didasarkan pada penangkapan sejumlah terduga teroris yang diamankan Densus 88 Antiteror Mabes Polri di Kota Balikpapan.
Bahkan yang paling baru, pasangan suami istri inisial SN dan RR diciduk Densus 88 Antiteror.
“Betul ada penangkapan terduga teroris yang dilakukan Densus 88 Anti Teror di Balikpapan, kami di Polda hanya membackup kegiatan tersebut,” ujarnya.
Lantaran itu, dia berharap agar Warga Kota Balikpapan, termasuk Kaltim agar selalu waspada.
Baca Juga: BIN Ungkap Aksi Kotak Amal Makin Masif Danai Terorisme
“Kalau ada hal-hal yang tidak biasa di wilayahnya tolong lapor, percayalah Polri terus melakukan pemantauan pada kelompok ini. Mudah-mudahan dengan adanya ini mereka tidak akan lagi sembunyi di Kaltim,” ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
-
Merosot Lagi, Harga Emas Antam Hari Ini Jadi Rp2,341 Juta per Gram
-
Keberadaan Pabrik Pengolahan Sawit di Kaltim Perkuat Rantai Pasok Nasional
-
4 Cushion Terbaik Mengandung Pelembap dan SPF, Kulit Tampak Lebih Flawless
-
Livin' Fest 2025 di Balikpapan: Bank Mandiri Perkuat Ekosistem UMKM dan Industri Kreatif Kalimantan