SuaraKaltim.id - Perasaan serba salah baru-baru ini diluapkan oleh artis Ricky Cuaca. Hal itu lantaran dirinya dituduh menggunakan narkoba usai ia berhasil menurunkan berat badannya.
Namun, ketika ia memiliki berat badan berlebih, cercaan dari masyarakat juga tak kunjung henti ia terima. Hingga akhirnya ia memutuskan untuk mengurangi berat badannya.
"Penyebab aku mau kurus juga kan karena dulu sering dibully, dibilang jin tomang, toren air, kulkas dua pintu, segala macem. Sekarang sudah kurus juga dibilang pakai narkoba," kata Ricky Cuaca ke Feni Rose dalam tayangan live Rumpi, melansir dari Suara.com,Rabu (15/9/2021).
Ia mengaku tak pernah curhat di media sosial (Medsos). Namun, amarah yang membuncah tak bisa ia bendung. Sampai pemain sinetron Ganteng-Ganteng Serigala (GGS) ini akhirnya meluapkan kekesalannya tersebud di medsos.
"Gue jarang banget curhat di sosmed. Kemarin tuh sedih aja kesel, kayak udah mendem lama akhirnya aku bablasin aja (menumpahkan kekesalan di media sosial)," ujarnya..
Ia bahkan merasa heran, kenapa masih ada warganet yang menganggap dirinya berhasil kurus karena menggunakan narkoba. Ia juga mengaku, kerap memberikan tips untuk menurunkan berat badan secara alami di medsosnya.
"Sekarang sih udah biasa lagi kan ada yang support aku, juga perjuangan aku berat loh nurunin ini. Masak cuma gara-gara itu target aku ilang, ini aku masih proses nurunin berat badan," tandasnya.
Untuk diketahui baru-baru ini Ricky Cuaca meluapkan rasa kesalnya di medsos lantaran dituduh menggunakan narkoba untuk menguruskan badan. Ia mengakui, menurunkan setengah berat badannya dengan menjaga pola makan dan olahraga ketat yang secara rutin ia terapkan.
Baca Juga: Tinjau Pelaksanaan PTM, Bupati Ciamis Jadi Sasaran Curhat Anak SD
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Belanja Pegawai Ditekan, Kutim Upayakan TPP ASN Tidak Terpangkas
-
Jaga Identitas di IKN, DPRD PPU Siapkan Payung Hukum untuk Adat Paser
-
Dugaan Kriminalisasi Aktivis Lingkungan di Kaltim: MT Ditahan 100 Hari Tanpa Bukti Baru
-
Kutim Terjebak Warisan Lubang Tambang? Bupati ke KPC: Harusnya Jadi Sumber Penghidupan
-
Dekat IKN, 9.800 Keluarga di PPU Belum Punya Rumah