SuaraKaltim.id - Aksi pemukulan dan pengeroyokan diduga terjadi di lingkungan kampus. Dalam rekaman, nampak seorang mahasiswa dipukuli oleh beberapa orang yang diduga adalah senior dari mahasiswa tersebut.
Mahasiswa yang dipukuli itu sampai hanya mengenakan kaus kutang. Ia dipukuli, diteriyaki, hingga akhirnya ia menepi untuk menghindar.
Video itu direkam oleh salah satu mahasiswa lainnya dan viral di media sosial. Akun @balikpapanpo mengunggah ulang video tersebut.
"Inikah yang namanya senioritas yang sok hebat kalo sudah berhadapan sama maba?? Ingat buat kalian para senioritas kalau duit UKT sama jajanmu masih minta orang tuamu, jangan sok keras dekk!!! Video terjadinya Penganiayaan senior terhadap junior di Politeknik Negeri Sriwijaya Palembang," kata sang admin dalam keterangan tulis yang ia berikan, dikutip Kamis (4/11/2021).
Baca Juga: Mahasiswa Semester Satu Pamer Uang Bulanan Rp 49 Juta: Sedikit Enggak Sih?
Tak hanya memberikan keterangan menohok dalam captionnya, sang admin juga menuliskan komentar lainnya dalam keterangan video yang ia berikan.
"Inikah yang namanya Senioritas? Yang seenak Jidat sama adik tingkat!?" terangnya.
Dari video tersebut nampak para pemukul dengan suara lantang dan terus memukuli pria yang diduga junior mereka itu sampai ada seorang wanita yang meminta mereka untuk berhenti.
"Udah," ucap suara seorang wanita yang ada di video tersebut dengan nada lirih.
Tanggapan warganet
Baca Juga: Beli HP di E-Commerce Malah Dikirim Kardus Kosong, Balasan Komplain Bikin Kesal
Video yang diunggah tersebut berhasil menarik perhatian warganet untuk berkomentar. Ada yang merasa geram dan kesal. Ada juga yang menyinggung dengan kalimat lembut tapi menusuk.
"Geregetan gua cok , anjirr ," ujarnya.
"Wkwkwkw kya nya kurang asupan sarapan pagi itu senior min butuh sarapan sikap tobat kya nya ," jelasnya.
"Beraninya di kampus sama Adek tingkat.. ," lanjut yang lain.
"kirain keras..ternyata kertas...kirain satu lawan satu...sekalinya minta bantu..," sindirnya.
"Awas nangis nanti kalau di tangkap...," tuturnya.
"Coba aku di gituin,ku balas memang GK peduli dia siapa ," tambahnya.
"Wowww pdhl julukannya senior tapi keroyokan wkwk mental tempe," timpal yang lain.
"Sdh biasa di lingkungan yg isinya cowok semua siih apa lagi di pesantren maaf kawan aku sedikit membongkar," tandasnya.
"Alhamdulillah kampus2 di Balikpapan gak ada yg spt itu ya teman2...," pungkasnya.
Hingga berita ini selesai ditulis, unggahan tersebut sudah ditonton sebanyak 7.885 kali dan disukai sebanyak 665 kali oleh warganet.
Berita Terkait
-
Lisa Mariana Kenang Masa Lalu Turun 20 Kilogram Bobotnya Dalam 2 Bulan
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Pegawai Unram Hamili Mahasiswi KKN, Polda NTB Panggil 'S' Sebagai Tersangka
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Tentara Masuk Kampus, Ancaman NKK/BKK dan Kembalinya Bayang-Bayang Rezim Soeharto
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN