SuaraKaltim.id - Jembatan baru di Samarinda, alias Jembatan Mahakam IV, ditutup total terhitung hari ini, Minggu (5/12/2021). Penutupan jembatan yang juga disebut Jembatan Kembar ini bersifat sementara karena ada pemeliharaan jembatan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim.
Dari hasil rapat bersama dengan Pemprov Kaltim, disepakati bahwa jembatan tersebut akan ditutup selama seminggu, tepatnya hingga Minggu (12/12/2021). Hal itu disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Samarinda, Herwan Rifai.
Ia juga menyatakan, selama penutupan arus lalu lintas dari dan ke Kota Tepian akan dialihkan sementara ke Jembatan Mahakam I, yang persis berada di sebelahnya. Tak hanya itu, ia melanjutkan penutupan nanti akan dimulai pukul 21.00 Wita malam ini.
"Jadi akan ditutup total selama seminggu. Nanti kami akan kirim petugas kami ke sana," ucapnya menegaskan, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Minggu (5/12/2021).
Baca Juga: Sempat Mondar-mandir, Pria Bali Ini Ditemukan Tergantung di Jembatan Tukad Bangkung
Soal perawatan ini, ia mengatakan perbaikan dilakukan oleh Dinas PUPR Provinsi. Walaupun demikian, ia berharap adanya sikap pengertian dan kesabaran dari seluruh pengendara yang melintas, khususnya masyarakat Kota Samarinda.
Menurutnya lagi, perawatan ini untuk kepentingan bersama dan demi terjaganya prasarana yang ada dan dimiliki masyarakat Kaltim, khususnya Samarinda.
"Kan sebentar saja, dan demi kepentingan bersama juga. Jadi harapan kita, masyarakat selalu mendukung kegiatan dari Pemkot ataupun Pemprov," tandasnya.
Berita Terkait
-
Bridgestone Soroti Pentingnya Perawatan Ban Khususnya di Musim Hujan
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy
-
Jangan Tunggu Celaka, Mengenal Masa Kritis Ban Motor sebelum Terlambat
-
Tampil Percaya Diri Tanpa Risiko: Ini Panduan Memilih Klinik Kecantikan Terpercaya
-
Tak Ikuti Tren, Ayu Ting Ting Tegaskan Dirinya Anti Oplas
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
-
Debat Pilkada Dianggap Gagal, Aktivis Minta Solusi Lokal untuk Krisis Iklim di Kaltim
-
Isran Noor Serukan Pilkada Bersih di Tengah Gemerlap KALTIM ONE FESTIVAL