SuaraKaltim.id - Kapal Kelotok KM Roy tenggelam di perairan Muara Saliki, Kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Menurut Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kaltim-Kaltara, Melkianus Kotta di Muara Badak, kapal tenggelam sekitar pukul 04.00 Wita.
Kemudian, laporan masuk ke Basarnas sekitar pukul 10.10 WITA. Informasi tersebut diterima dari pemilik kapal bernama Yusuf. Usai menerima laporan dari Yusuf, personel dari Basarnas Kaltim-Kaltara langsung bergegas untuk menuju lokasi kejadian.
"Lokasi kejadian berjarak sekitar 32 kilometer dari Kansar unit SAR Samarinda dengan jarak tempuh sekitar dua jam perjalanan. Saat ini petugas sudah menuju lokasi," katanya melansir dari ANTARA, Selasa (14/12/2021).
Ia membeberkan, dalam kapal tersebut terdapat sebanyak enam orang. Di mana Lukman sebagai nahkodanya. Dari enam orang di kapal tersebut, empat korban dinyatakan selamat yakni Lukman (32), Ari (22), Izal (25) dan Samsudin (28).
Baca Juga: Wisata Desa Pela, Surga Mamalia Langka Kaltim, Sajikan Pemandangan Sunset yang Eksotis
"Korban yang dinyatakan hilang dan dalam pencarian ada dua orang, Andi Asrul (27) dan Udin (37)," ungkapnya.
Ia menjelaskan, berdasarkan laporan yang ia terima, kejadian kecelakaan kapal KM Roy yang memuat barang tersebut mengalami bocor dan naik ke gusung kemudian terbalik.
"Atas kejadian itu, empat orang dinyatakan selamat dan dua orang masih dalam pencarian oleh tim," tandasnya.
Berita Terkait
-
Viral Misteri Kapal Kayu Tua Tanpa Awak di Jepara: Netizen Ungkap Fakta Sebenarnya
-
BKI Ajak Stakeholders Pelayaran RI Tingkatkan Kualitas Kapal untuk Pertahankan Status Whitelist Bendera Indonesia
-
Tak Hanya Kota Besar, ASDP Pastikan Layanan Transportasi Penyeberangan ke Wilayah 3T
-
Cara Selamatkan Anak Tenggelam di Kolam Renang, Orang Tua Wajib Waspada!
-
6 Bisnis Prilly Latuconsina, Kini Mau Merambah Usaha Sewa Kapal
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Isran Noor Serukan Pilkada Bersih di Tengah Gemerlap KALTIM ONE FESTIVAL
-
Mahasiswa Balikpapan Kampanye Tolak Politik Uang, Suarakan Demokrasi Bersih
-
Airpods Pro Gen 1 Berapa dan Spesifikasinya
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan