SuaraKaltim.id - Pria yang dikabarkan hilang tenggelam mendadak ditemukan warga dalam kondisi selamat setelah 14 jam hilang. Pemuda itu bernama Aminuddin (32) dikabarkan hilang, Senin (31/1/2022) menjelang magrib.
Ia dilaporkan tenggelam, setelah terjun ke laut dengan seutas tali. Namun, tak kunjung timbul kembali. Pria yang sehari-hari berprofesi sebagai anak buah kapal (ABK) ini mulanya diminta oleh bosnya untuk memperbaiki rumah.
Selepas memperbaiki rumah bosnya, warga asal Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng) ini kembali ke kapalnya untuk mandi. Selama di Bontang, ia menghabiskan waktunya di kapal.
Bhabinkamtibmas Kelurahan Lok Tuan, Aipda Ahmad Bajuri menuturkan, dari pengakuan pemuda itu, selepas mandi ia mendengar bisikan agar turun ke laut. Bisikan itu dituruti pria ini, ia menceburkan dirinya dengan seutas tali dan tak kunjung muncul ke permukaan.
Baca Juga: BIN Kaltim Salurkan Vaksinasi Dosis Lengkap ke SD Alam Baiturahman Bontang
Namun, pada Selasa (1/2/2021) pukul 08.00 Wita, Aminuddin ditemukan muncul tidak jauh dari pelabuhan tangkap Kampung Selambai. Kemunculannya tentu mengagetkan masyarakat setempat. Pasalnya, sejak sore kemarin dirinya hilang.
"Pekerjaan nelayan, tidur dan aktivitas berada di kapal kebetulan hari itu sedang memperbaiki rumah bosnya di Kampung Selambai RT 03, Kelurahan Loktuan," kata Aipda Bajuri, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Selasa (1/2/2022).
Setelah dievakuasi, Aminuddin langsung dibawa ke Rumah Sakit Pupuk Kalimantan Timur (RS PKT) untuk mendapat perawatan medis.
Dari hasil, pemeriksaan medis. Tidak ditemukan adanya tanda-tanda penyakit. Walhasil, Aminuddin sudah diperkenankan pulang.
"Kondisi saat ini sehat, setelah dibawa ke RS PKT. Ini sudah pulang," pungkasnya.
Baca Juga: Kecamatan Bontang Utara Usulkan Penurapan Sungai 3,3 Kilometer Tahun 2023, Sama Hal Ini
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
-
Pemain Muda Indonsia Ingin Dilirik Simon Tahamata? Siapkan Tulang Kering Anda
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
Terkini
-
Partai Penutup Sarat Makna, Borneo FC Siap Hadapi Momen Perpisahan
-
10 Link Saldo Gratis DANA Kaget Hari Ini, Segera Klik!
-
Anak 6 Tahun di Samarinda Jualan Tisu dan Gores Mobil, Orang Tua Malah Menyuruh
-
TKDN dan Pengendalian Impor, Jalan Keluar dari Tekanan Global
-
IKN Butuh Lingkungan Aman, Kukar Perketat Antisipasi Ormas dan Premanisme