SuaraKaltim.id - Sekdaprov Kaltim, HM Sa’bani menerima Surat Keputusan (SK) purna tugas sebagai ASN di sela Apel Gabungan di Kantor Gubernur Kaltim, Senin (31/1/2022). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh kepala dinas (Kadis), kepala BUMD se-Kaltim serta para pejabat struktural di lingkungan Pemprov Kaltim.
Selain SK Purna Tugas, turut dilakukan penyerahan Taspen (Tabungan Asuransi Pegawai Negeri) oleh Branch Manager PT Taspen (Persero) Kantor Cabang Samarinda, Deddy Muslim Noor.
“Temen-temen ASN harus tetap menjaga kekompakan, soliditasnya, integritas, kinerjanya dan lebih teliti serta cermat lagi dalam menjalankan tugas. Agar sasaran tujuan dari kinerja bisa cepat tercapai,” ujar HM Sa’bani usai memimpin Apel Gabungan, melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Selasa (1/2/2022)
Diberitakan sebelumnya, panitia seleksi telah mengumumkan hasil akhir pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Kaltim pada 10 Januari 2022 silam.
Baca Juga: Bertemu Sejumlah Tokoh Masyarakat dan Adat di Kaltim, Jokowi Dapat Dukungan Penuh Bangun IKN
Berdasarkan surat pengumuman Nomor: 012/JPTM/I/2022, terdapat tiga naman calon Sekdaprov yang dinyatakan lulus seleksi. Tiga nama tersebut adalah Sri Wahyuni (Kepala Dinas Pariwisata Kaltim), Diddy Rusdianyah Anan Dani (Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kaltim) dan Hj Ismiati (Kepala Badan Pendapatan Daerah Kaltim).
Dari hasil seleksi tersebut, nantinya akan dikirim ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KSN) untuk direkomendasikan dan sebelum akhirnya diteruskan kepada Presiden.
Seperti diketahui, seleksi jabatan Sekdaprov Kaltim untuk menggantikan HM Sa’bani diikuti oleh 6 peserta. Namun dari 6 peserta, terdapat tiga peserta lainnya yang gagal masuk tahap akhir seleksi, yaitu Agus Hari Kesuma (Kepala Dinsos Kaltim), M Nurdin (Staf ahli Menteri Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi) dan Riza Indra Riadi (Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Kaltim).
Berita Terkait
-
Resmi Terima SK Kepengurusan Golkar, Bahlil Pastikan Tak Ada Nama Jokowi dan Gibran
-
Kisah Agus Sugiri Tinggalkan Karier Kantoran untuk Jadi Petani
-
Sah! Anggota DPR Papua Tengah Periode 2024-2029 Resmi Bertugas
-
Kembangkan Fasilitas Virtual Reality, BUMN Ini Hemat Miliaran Rupiah
-
Geledah Sejumlah Rumah Terkait Korupsi IUP di Kaltim, KPK Bongkar 4 Brankas
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim