SuaraKaltim.id - Dalam pelaksanaan rapat paripurna HUT Ke-125 Kota Balikpapan yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Novotel Balikpapan pada Rabu (9/2/2022). Sejumlah masukan dan usulan disampaikan Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud.
Beberapa yang disampaikan orang nomor satu di Balikpapan itu khususnya soal menyambut Ibu Kota Negara (IKN) yang baru di Penajam Paser Utara (PPU) dan Kutai Kartanegara (Kukar) nanti.
“Pemerintah Kota mendukung secara penuh program strategis Pemerintah Pusat tersebut, dan kita semua juga harus mampu mempersiapkan diri untuk menangkap peluang dan mengatasi permasalahan yang mungkin timbul sebagai dampak pemindahan ibu kota negara tersebut,” ujarnya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, di hari yang sama.
Ia mengatakan, Kota Balikpapan sebagai pintu gerbang utama IKN, maka Pemkot yang ia pimpin berkomitmen untuk terus meningkatkan kemampuan dan daya saing warga Kota Balikpapan. Tujuannya tak lain, agar mampu menjawab tantangan pemindahan dan pembangunan IKN.
“Kita juga berkomitmen untuk menjaga kualitas lingkungan hidup dengan tetap berpegang teguh pada konsep tata ruang 52:48, yakni 52 persen kawasan kota Balikpapan untuk kawasan lindung dan 48 persen untuk kawasan budidaya,” imbuhnya.
“Hal ini sesuai dengan Peraturan Daerah Kota Balikpapan nomor 12 tahun 2012 tentang rencana tata ruang dan wilayah kota balikpapan tahun 2012-2032,” tambahnya.
Untuk itu di dalam rangka mendukung pembangunan IKN tersebut, Pemkot Balikpapan juga berharap peran serta dari pemerintah provinsi (Pemprov) dan pusat untuk bersama-sama membangun Kota Balikpapan, yang meliputi Penyediaan air baku untuk kebutuhan air di kota Balikpapan antara lain lanjutan pembangunan embung aji raden dan IPA Teritip tahap 2.
“Selain itu, untuk jangka menengah ke depan penyediaan air baku juga dapat di supply melalui sistem regional salah satunya melalui spam regional Penajam Paser Utara dan Balikpapan yang bersumber dari bendungan sepaku semoi yang merupakan proyek strategis nasional yang progress fisik saat ini telah mencapai 32,46 persen,” jelasnya.
Ia juga menambahkan, sebagaimana telah dijelaskan sebelumnya, penataan simpang muara rapak merupakan hal penting untuk mencegah terulangnya kembali kecelakaan lalu lintas di lokasi tersebut.
Baca Juga: Alat Kelengkapan Dewan Dirombak, Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan Budiono: Perubahan Susunan
“Hasil pertemuan dengan bapak Menteri PUPR RI mengingat status Jalan Soekarno Hatta merupakan jalan nasional, maka dalam jangka pendek akan segera dilakukan pelebaran lengan simpang dan dibangun jalur penyelamat darurat oleh Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional yang berfungsi sebagai peredam laju kendaraan ketika mengalami rem blong,” bebernya.
Berita Terkait
-
Tugu Titik Nol di IKN Jadi Bahan Tertawaan di Medsos Karena Bertuliskan Lorem Ipsum
-
Monumen Titik Nol IKN Masih Ada Tulisan "Loren Ipsum", Netizen Gagal Paham: Kok Bisa Selengah Ini?
-
CEK FAKTA: Budi Arie Kembalikan Dana Haji yang Dipakai buat Bangun IKN
-
CEK FAKTA: Budi Arie Bakal Kembalikan Dana Haji yang Dipakai IKN Rp 700 Triliun, Benarkah?
-
IKN dan PSN: Ambisi Ekonomi Indonesia Dibangun di Atas Tanah Sengketa?
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN