SuaraKaltim.id - Untuk memberikan penyegaran pada unsur Alat Kelengkapan Dewan (AKD), DPRD Kota Balikpapan berencana akan membahas dan merotasi unsur AKD.
Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan, Budiono mengatakan, saat ini anggota DPRD Kota Balikpapan periode 2019-2024 telah memasuki masa seporo masa jabatan atau 2,5 tahun, sehingga perlu adanya rotasi di AKD.
“Kita melakukan Paripurna perubahan susunan anggota fraksi, sesuai aturan Undang-undang 23 tahun 2014 tentang aturan pemerintah daerah yang di dalamnya menyebutkan bahwa dua tahun setengah atau setengah dari periode anggota DPRD yang akan berakhir tanggal 26 Februari nanti, akan ada perubahan alat kelengkapan dewan atau AKD,” ujarnya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Rabu (9/2/2022).
Budiono menjelaskan, hasil pembahasan bahwa akan dijadwalkan untuk pengumuman struktur jabatan pimpinan fraksi pada 17 Februari 2022 mendatang.Kemudian dilanjutkan dengan pengumuman hasil seleksi pemilihan alat kelengkapan dewan atau AKD pada 22 dan 23 Februari 2022. Selanjutnya, hasil pengumuman AKD tersebut akan diparipurnakan pada 24 Februari 2022 nanti.
“Untuk Ketua fraksi kita tidak masukan dalam struktur AKD tersebut,” terangnya.
Ia menambahkan bahwa struktur AKD yang diumumkan ditetapkan berdasarkan rekomendasi dari masing-masing fraksi yang baru terbentuk.
“Jadi setelah diumumkan struktur fraksi, nanti ketua DPRD akan menyurati Ketua fraksi untuk meminta rekomendasi dari fraksi yang ditugasi di komisi mana dan di badan mana. Setelah itu akan dilakukan pemilihan,” tutup politikus PDIP ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
Terkini
-
5 Link DANA Kaget Sore Ini, Kejutan Cuan Senilai Rp479 Ribu
-
5 Top Mobil Bekas Favorit Keluarga 100 Jutaan, Nyaman dengan Fitur Hiburan
-
Aspirasi Daerah Jadi Penentu Arah RUU Sisdiknas 2025
-
Balikpapan Tawarkan HGU 90 Tahun untuk Dongkrak Arus Investasi
-
3 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Kering dan Hitam, Terbaik Dipakai Harian