SuaraKaltim.id - Memanfaatkan hari libur, Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan dan TNI AL (Lanal) gelar Safari vaksinasi. Salah satunya di RT 57, Kelurahan Graha Indah, Balikpapan.
“Hari ini memanfaatkan hari libur, kita mengadakan vaksinasi safari yang didukung banyak pihak,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan Andi Sri Juliarty, disadur dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Selasa (1/3/2022)
Safari vaksinasi tersebut, disebut didukung sejumlah instansi, tokoh adat Dayak, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) hingga rewalan.
Untuk diketahui, Kelurahan Graha Indah salah satu wilayah di Balikpapan yang kasus penularan Covid-19 tertinggi.
“Hari ini sangat baik, dari Lanal, para sesupuh tokoh Dayak RT 57 Kelurahan Graha Indah, kemudian disini ada juga relawan vaksinasi ibu N Handayani beserta LPM-nya. Pak Babinsa, disini menunjukkan sinergitas, kolaborasi yang sangat baik dalam percepatan vaksinasi di Kota Balikpapan,” jelasnya.
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan itu mengajak seluruh masyarakat di Kelurahan Graha Indah yang belum vaksin, atau belum vaksin lengkap dan booster untuk segera melakukan vaksinasi. Karena kini untuk booster intervalnya hanya 3 bulan.
“Kami mengajak seluruh masyarakat di Kampung Dayak ini untuk melengkapi vaksinasinya dengan dosis ketiga yang saat ini interval waktunya telah dipersingkat menjadfi 3 bulan saja,” lugasnya.
Dia menambahkan, pihaknya saat ini terus menggenjot percepatan vaksinasi. Mengingat angka kasus penularan yang tinggi akibat varian Omicron yang rata-rata 500 hingga 900-an kasus setiap harinya.
“Semoga kita sehat selalu karena kita berkejar-kejaran antara penularan dan kecepatan vaksinasi,” tandasnya.
Baca Juga: Tingkat Vaksinasi Mandek di Bontang, Satgas Covid-19 Sebut Bakal Datangi Rumah Warga
Berita Terkait
-
Subsidi Minyak Goreng Diduga Meresahkan Pengusaha Toko Kelontong di Balikpapan: Ya (Pembelian) Dibatasi
-
Jor-joran Kejar Target Vaksin, DKK Balikpapan Lakukan Kegiatan Vaksinasi di Tiga Lokasi Sekaligus: Terima Kasih
-
Andi Sri Juliarty Sebut Jika Ada Reaksi Demam Setelah Divaksin, Pasien Tak Perlu Panik, Kok Bisa?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
4 Serum Terbaik Mengandung Niacinamide: Bikin Kulit Sehat, Wajah Lebih Glowing
-
4 Daftar Mobil Bekas Boros tapi Dicari karena Tangguh dan Nyaman
-
3 Mobil Daihatsu Bekas 7-Seater yang Nyaman buat Keluarga, Irit Pula!
-
40 Ribu Rumah Rusak Akibat Bencana Alam Sepanjang 2025 di Kaltim
-
Ribuan Paket Logistik Disiagakan untuk Warga Terdampak Banjir di Tabang