SuaraKaltim.id - Jumlah penumpang pesawat domestik di Kalimantan Timur (Kaltim) pada Januari 2022 mencapai 150.287 orang. Angka itu disebut mengalami penurunan 4,95 persen, ketimbang bulan sebelumnya yang sebanyak 158.121 penumpang.
Hal itu disampaikan Koordinator Fungsi Statistik Distribusi Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kaltim Wembri Suska. Ia membeberkan, secara jumlah, penurunan terbanyak terjadi di satu bandar udara (Bandara).
"Sedangkan penurunan secara prosentase terjadi di dua bandara," ujarnya, melansir dari ANTARA, Jumat (4/3/2022).
Penurunan terbanyak secara jumlah tersebut terjadi di Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan. Yakni dari 122.122 penumpang pada Desember 2021, menjadi 112.901 penumpang pada Januari 2022. Atau menurun sebanyak 9.221 penumpang.
Sedangkan, penurunan terbanyak secara prosentase adalah terjadi pada Bandara Kalimarau di Berau. Di mana mengalami penurunan angka sebesar 19,91 persen.
"Kemudian Bandara Melalan di Kutai Barat (Kubar) mengalami penurunan 19,53 persen," katanya.
Rinciannya adalah pada Bandara Kalimarau di Desember 2021, jumlah penumpang angkutan udara domestik yang berangkat sebanyak 10.806 penumpang. Sementara, pada Januari 2022 sebanyak 8.654 penumpang, atau berkurang 2.152 penumpang.
Kemudian Bandara Melalan di Kubar yang turun 19,53 persen tersebut adalah pada Desember 2021. Tercatat ada 169 penumpang, sementara pada Januari 2022 terdapat 136 penumpang.
"Terjadi penurunan 33 penumpang," tambahnya.
Baca Juga: Merosot Jauh, Hotel Bintang 4 di Bumi Mulawarman Alami Penurunan Hunian Terbanyak, Karena Omicron?
Bandara lain yang juga mengalami penurunan jumlah penumpang adalah Bandara Datah Dawai di Mahakam Ulu (Mahulu). Yakni pada Desember 2021, sebanyak 212 penumpang dan pada Januari 2022 sebanyak 91 penumpang.
Kemudian Bandara Badak di Kota Bontang pada Desember 2021 terdapat 652 penumpang yang berangkat, kemudian pada Januari 2022 sebanyak 489 penumpang atau terjadi penurunan 163 penumpang.
"Namun ada juga terjadi peningkatan jumlah penumpang, yakni di Bandara APT Pranoto Samarinda. Pada Desember 2021 jumlah penumpang di Bandara APT Pranoto sebanyak 24.160 orang, sementara pada Januari 2022 menjadi 28.016 penumpang atau naik sebesar 15,96 persen," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Daya Beli Petani Kaltim Menguat, NTP Capai 148,98 pada Oktober 2025
-
Troy Pantouw Luruskan Isu Kota Hantu: IKN Tak Pernah Kehilangan Dukungan Anggaran
-
Kemenag Klaim 7.217 Masjid dan Mushala di Kaltim Sudah Terdata dalam Sistem SIMAS
-
Mengokohkan Rasa, Menguatkan Budaya: Kuliner Kaltim Resmi Diakui Negara
-
Indonesia Siap Lindungi Laut dengan 10 Kapal Baru dan Sistem Pengawasan Modern