SuaraKaltim.id - Kasus Indra Kenz memang tengah ramai dibahas di ruang publik. Terbaru, pemilik nama Indra Kesuma itu sudah ditetapkan tersangka, bahkan pihak Bareskrim kini tengah mendalami kaitan antara Binomo Indonesia dan luar negeri.
Pembahasan kasus Indra Kenz ini juga dilirik oleh Deddy Corbuzier. Namun, yang menjadi perhatian ayah dari Azka Corbuzier cukup berbeda. Yah, dirinya memperhatikan soal dukungan yang diberikan rekan artis dan para influencer di kolom komentar unggahan terakhir Indra Kenz.
"Guys-guys fenomena baru guys, harus update guys. Saya lagi tidak paham dengan fenomena ini," ucap Deddy Corbuzier di awal kalimatnya dalam video berdurasi beberapa detik yang viral di media sosial (Medsos) Instagram dan diunggah ulang oleh akun @virall.show, dikutip Selasa (8/3/2022).
Pria dengan nama lengkap Deodatus Andreas Deddi Cahyadi Sunjoyo itu juga mengaku, fenomena tersebut biasanya diberikan kepada sesuatu yang memang layak untuk diberi ucapan semangat.
Seperti, kemenangan Timnas atau para fansnya yang memberikan dukungan saat dirinya ingin membuat konten.
"Selama ini yang gua tahu orang itu memberikan semangat kalau ada sebuah kemenangan. Timnas menang, semangat mainnya. Atau kalau orang komen ke gua, Om Ded semangat bikin konten," jelasnya.
Dari situ, ia pun melanjutkan kalimatnya soal semangat yang diberikan para rekan artis dan influencer yang memberikan dukungan ke Indra Kenz. Dengan nada bicara yang tingggi hal itu disinggung oleh pria kelahiran 28 Desember 1976 itu.
"Tapi sekarang fenomena yang baru ini, ada orang terbukti salah, terbukti nipu, terbukti udah enggak bener, disemangatin. Semangat yak, sama centang biru pula. Gua enggak paham, lu-lu nyemangatin apanya sih?," singgungnya.
Deddy Corbuzier bahkan menyinggung kasus Indra Kenz soal penipuan yang diduga dilakukan oleh pria kelahiran 31 Mei 1996 tersebut, namun tetap mendapatkan dukungan dari para artis yang memiliki centang biru di akun pribadi mereka.
"Semangat nipunya, atau apa? Semangat anda salah! Apa yang anda semangatin apanya? Enggak paham gua. Padahal gua, gua centang biru juga masalahnya, kenapa kok gua enggak diajak-ajak semangatin orang salah? Gua merasa dipinggirkan. Pingin gua nyemangatin orang salah," timpalnya.
Tanggapan warganet
Warganet yang melihat unggahan tersebut langsung ramai memberikan tanggapannya di kolom komentar. Banyak dari mereka yang memberikan komentar senada dengan Deddy Corbuzier.
"Itu yg ngasih semangat pasti yg kmr kecipratan duitnya om...," ucapnya.
"Mungkin pernah ngobrol, se circle dalam pertemanan makanya .... #gaktaulah," lugasnya.
"Di komen postingan ini pun masih di bela luar biasa hahaha," singgungnya.
"Ntar klo ga salah setelah bebas malah jadi artis ," tambahnya.
"Kalian netizen jangan mau nyentangin biru orang.. Tp orang itu gak polbek," tuturnya.
"Itu yg nyemangatin mungkin emang temennya pernah ngobrol bareng.... Becanda ... Bisnis... Dan ketika dia lagi susah dia mau membuktikan bahwa dia masih jadi temennya meski si kenz membuat kesalahan... Jadi gak bisa diartikan mereka dukung kesalahannya ok ded...," bebernya.
"Kok gak pernah liat Doni salmanan bagi" kuis lagi yaa ," sambatnya.
"Banyak ko selain Indra yg iklan in akun2 begituan aman2 aja," timpalnya.
"Mewakili sekali om ," tandasnya.
Hingga berita ini selesai ditulis, unggahan tersebut sudah disukai sebanyak 34,443 dan ditonton sebanyak 1,399,759 kali oleh warganet.
Berita Terkait
-
Reaksi Emosional Deddy Corbuzier usai Paula Verhoeven Mengaku Bersyukur Dinikahi Baim Wong
-
Kekayaan Andra Soni, Cagub Banten yang Dibocorkan Paula Verhoeven Pernah Jadi Kuli
-
Deretan Artis Bela Paula Verhoeven, Terbaru Ada Deddy Corbuzier: Lebih Berkelas dari Geng Baim Wong?
-
Alasan Paula Verhoeven Selama Ini Diam Mirip dengan Ilmu Sulap: Kalau Lu Percaya...
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
Terkini
-
Hibah $7,6 Juta dari AS untuk Wujudkan Pusat Komando di IKN
-
Pilkada Serentak Kaltim, Milenial dan Gen Z Diharapkan Jadi Penentu Arah Baru
-
Klarifikasi 4 Lurah Terkait Bimtek, Polisi Bontang Pastikan Penyelidikan Berlanjut
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS