SuaraKaltim.id - Stadion Segeri Samarinda menjadi salah satu tempat venue pelaksanaan turnamen pramusim Piala Presiden untuk Grup B tahun ini.
Selain Borneo FC, Madura United, Barito Putera, Rans Nusantara FC dan Persija Jakarta nantinya akan menunjukkan kebolehan masing-masing di kandang pesut etam itu.
Manajer Borneo Fc, Dandri Dauri mengatakan, selaku tuan rumah dukungan penonton jelas akan meningkatkan semangat pemain di lapangan.
“Musim ini jelas beda. Kami bermain di kandang di bawah dukungan ribuan suporter. Kehadiran mereka di stadion akan menambah semangat pemain,” katanya, melansir inibalokpapan.com, jaringan suara.com, Jumat (10/6/2022).
Baca Juga: Tinggalkan PSIS Semarang, Jandia Eka Putra Resmi Berseragam PSS Sleman
Dandri berharap, jalan Borneo FC tak seperti musim lalu, dimana Javlon Guseynov dkk menjadi tim pertama yang terjegal di fase penyisihan grup.
“Target awal, kami ingin lolos penyisihan dulu. Selanjutnya, kami ingin menjadi tim terlama pulang dari turnamen ini,” ujar Dandri.
Pada Piala Menpora, di bawah kendali Mario Gomez, Pesut Etam gagal bersaing dengan Persija Jakarta, Bhayangkara FC dan PSM Makassar.
Bahkan ketika babak penyisihan belum berakhir, Borneo FC sudah tersingkir karena kalah dalam dua kali pertandingan awal.
Musim ini Dandri menegaskan, jika lolos fase grup harus dapat dilakukan tim.
Baca Juga: Tinggalkan Arsenal, Alexandre Lacazette Resmi Kembali ke Olympique Lyon
“Target awal itu dulu. Nanti setelahnya kita lihat sampai mana kami melangkah. Seperti saya katakan tadi, kami ingin menjadi tim terlama pulang dan saya pikir semua bisa mengartikan itu,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Kembali Bertemu Vietnam, Ini Peluang Indonesia Lolos Fase Grup AFF Cup 2024
-
Taklukkan Malaysia 0-1, Timnas Putri Indonesia Lolos Semifinal AFF Cup 2024
-
Dipanggil STY ke AFF Cup 2024, Pratama Arhan Belum Pasti Jadi Pemain Inti?
-
AFF Cup 2024: Jadi Ajang Pembuktian Bagi Seorang Asnawi Mangkualam?
-
Media Vietnam Soroti Kualitas Skuad Indonesia Jelang AFF Cup 2024, Ada Apa?
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
Terkini
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Prediksi BMKG: Pasang Laut Kaltim Capai 2,7 Meter, Berikut Dampaknya