SuaraKaltim.id - Program penanganan banjir di Kota Bontang pada 2022 ini belum menyasar ke Kelurahan Guntung. Padahal, daerah tersebut masuk salah satu usulan penurapan, agar meminimalisir dampak banjir.
Lurah Guntung Muhammad Fitriya Lauda Eko Prasetyo mengatakan, setidaknya ada beberapa titik yang kerap menjadi langganan banjir.
Bahkan dengan hanya diterjang hujan intensitas rendah luapan air bisa menggenangi wilayah RT 04, dan RT 011. Kemudian, untuk wilayah yang terdampak saat banjir rob sebanyak 5 RT.
"Iya kalau di daerah Guntung memang sangat rawan banjir. Misalnya banjir rob ada RT 1,2,3 (Pulau Gusung), 9, dan 17 yang terdampak. Belum lagi kalau hujan dengan intensitas sedang hingga berat ada sekira 8 RT yang terdampak," katanya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Selasa (28/6/2022).
Saat Musrenbang beberapa waktu lalu, Kelurahan Guntung memasukkan usulan pembangunan turap untuk meminimalisir terjadinya banjir.
Walhasil, kelurahan juga akan meminta bantuan terhadap perusahaan untuk melakukan normalisasi sungai agar sedimentasi bisa teratasi. Daya tampung sungai juga bisa menghambat luapan.
Apalagi, akses jalan utama menuju Kantor Lurah, dan Rumah Adat Guntung selalu terendam banjir.
"Semoga bisa diakomodir usulan soal penurapan. Kemudian rencana minggu depan juga akan minta bantuan perusahaan untuk normalisasi sungai dan saluran drainase," imbuhnya.
Baca Juga: Rompi Penurun Suhu, Pertolongan Pertama Bagi Jemaah Haji yang Terserang Heat Stroke
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
6 Mobil Bekas 50 Jutaan untuk Keluarga dengan Spek Gahar dan Nyaman
-
4 Mobil Kecil Bekas Murah yang Bandel dan Ekonomis, Pilihan Logis Keluarga Baru
-
5 Mobil 3 Baris Bekas 50 Jutaan: Muat hingga 8 Orang, Bikin Keluarga Tenang
-
5 Mobil LCGC Bekas 50 Jutaan Tahun Muda yang Mudah Dikendalikan
-
4 Motor Matic untuk Harian Anak Muda yang Keren dan Bertenaga