Scroll untuk membaca artikel
Denada S Putri
Kamis, 21 Juli 2022 | 20:17 WIB
Perkelahian yang terjadi di simpang 4 Banjarbaru. [KanalKalimantan.com]

SuaraKaltim.id - Perkelahian remaja di Bundaran Simpang 4 Banjarbaru kerap terjadi. Teranyar perkelahian tersebut terjadi pada Rabu (20/7/2022) malam sampai Kamis (21/7/2022) dini hari.

Salah seorang saksi mata membenarkan kejadian tersebut. Ia menuturkan perkelahian itu melibatkan sejumlah orang.

“Sering sudah di sini terjadi perkelahian, tadi malam saja terjadi 2 kali, pertama itu sekitar pukul 11 malam dan yang kedua sekitar pukul setengah satu dini hari,” ujarnya, melansir dari KanalKalimantan.com--Jaringan Suara,com, Kamis (21/7/2022).

Ia menyebutkan, perkelahian pertama terjadi tepat di tengah jalan. Lalu, yang kedua terjadi di atas bundaran.

Baca Juga: Erik Ditemukan Tewas Mengenaskan, Diduga Korban Pembunuhan

Menurutnya kejadian perkelahian di Bundaran Simpang 4 Banjarbaru tersebut kerap terjadi. Apalagi ketika di malam akhir pekan.

“Hampir tiap hari terjadi perkelahian di sini, bila malam Sabtu atau malam Minggu itu pasti ada yang berkelahi,” tuturnya.

Kemudian, dijelaskannya terkait orang-orang yang berkelahi masih satu pertemanan. Bahkan dugaan mabuk juga ia sampaikan.

“Yang berantem itu sama teman, biasanya orang itu mabuk, salah bicara jadinya berantem,” katanya.

Ia melanjutkan, selama dirinya berada di sana, perkelahian tersebut pernah menggunakan senjata tajam (Sajam). Beruntung ketika mereka berkelahi tidak mengganggu pengguna jalan.

Baca Juga: Polisi Tempuh Restorative Justice Terkait Perkelahian Warga di Sumut

“Kalau masyarakat lewat tidak pernah jadi sasaran mereka, biasanya hanya sesama teman saja yang berantem itu,” tuntasnya.

Load More