SuaraKaltim.id - Fasilitas olahraga yang dimiliki Provinsi Kaltim, yakni Stadion Utama Palaran Samarinda tetap menjadi perhatian Pemprov Kaltim, selama kepemimpinan Gubernur Isran Noor dan Wakil Gubernur (Wagub) Hadi Mulyadi terutama dalam pengelolaan dan pemeliharaannya.
Faktanya, baru-baru ini Pemprov Kaltim melalui Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kaltim melakukan pembersihan sejumlah titik di Stadion Palaran. Khususnya di tribun lapangan sepakbola.
“Yang jelas, selama kepemimpinan Isran-Hadi Stadion Palaran tetap dikelola dengan baik. Kami berupaya secara pelan-pelan menata kembali lingkungan outdoor Komplek Stadion Utama Palaran agar nyaman dilihat dan ini secara pelan-pelan mengundang khalayak luas mulai tertarik menggunakan komplek stadion tersebut,” ucap Kadispora Kaltim Agus Tianur, melansir dari Presisi.co--Jaringan Suara.com, Minggu (7/8/2022).
Lebih lanjut lagi, untuk memperindah dan mendukung pemanfaatan Stadion Palaran, Dispora Kaltim secara bertahap menghijaukan lokasi tersebut dengan tanaman hortikultura dan target sampai akhir tahun ada 5.000 bibit pohon yang ditanam.
Ia juga menjelaskan, konsep penanamannya pun benar-benar didesain agar turut memperindah stadion.
“Harapan kita, kelak Stadion Palaran bukan hanya menjadi sarana olahraga, tetapi akan menjadi wisata tanaman buah-buahan, namun tetap tidak mengurangi fungsi utama stadion tersebut,” jelasnya.
Adapun kegiatan pembersihan dan penanaman bibit dilakukan pada 25, 27 dan 28 Juli 2022. Mulai pembersihan tribun stadion utama atau lapangan bola dalam, penebangan pohon di lapangan bola luar.
Lalu, pemupukan lapangan bola stadion utama, pemberian kapur delomit pada tanaman jeruk dan pembuatan pupuk kandang tambahan untuk penanaman pohon buah.
Soal perawatan di sekitar Stadion Palaran Agus menjelaskan, sementara ini pihak Dispora terlebih dulu melakukan pergerakan, mulai pembersihan sejumlah titik maupun perawatan fasilitas Stadion Palaran.
Baca Juga: BMKG Prakirakan Empat Kabupaten di Kaltim Hujan Lebat Disertai Petir
Sebelumnya, ia melanjutkan, kerja sama dengan berbagai pihak untuk membersihkan sejumlah fasilitas stadion juga pernah dilakukan, yaitu bersama Pemkot Samarinda, mulai camat dan Lurah Simpang Pasir serta warga Palaran.
“Jadi, untuk pemeliharaan tetap dilakukan, bukan Pemprov berdiam diri. Pastinya, selama Kepemimpinan Gubernur Isran dan Wagub Hadi Mulyadi pemeliharaan Stadion Palaran tetap dilakukan,” tegasnya.
Kemudian, ia berharap, setelah ada upaya yang dilakukan Pemprov Kaltim melalui Dispora semoga akan ada upaya lanjutan dengan melibatkan seluruh jajaran Pemprov.
"Akan turut serta dalam even-even tertentu bergotong royong membersihkan Stadion Palaran," tandasnya.
Berita Terkait
-
Tuntut Penyelesaian Konflik Tambang Muara Kate, Kantor Gubernur Kaltim Digeruduk
-
Posko Arus Balik PKT di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan Disambut Hangat Pemudik
-
PKT Buka Posko Mudik BUMN di Bandara Sepinggan
-
Pupuk Kaltim Fasilitasi 366 Pemudik Asal Bontang dan Samarinda
-
Siapkan Stok Pupuk Subsidi Lebih Dari 257 Ribu Ton, Pupuk Kaltim Dukung Ketahanan Pangan
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN