SuaraKaltim.id - Rencana pembangunan jalan baru masuk ke Kelurahan Guntung batal menggunakan anggaran APBD Kota Bontang. Pasalnya, PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) bersedia mengalokasikan anggaran penuh untuk memfasilitasi proyek tersebut.
Hal itu disampaikan Anwar Nurddin Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Bontang. Ia mengatakan, sejatinya anggaran pembukaan jalan baru senilai Rp 900 juta.
Terkait itu katanya sudah dialokasikan melalui APBD. Namun, PT PKT siap melakukan pengerjaan mulai dari titik awal. Walhasil, anggaran itu akan digeser dengan melihat program prioritas PUPRK Bontang yang lain.
"Informasi yang di Guntung akan sepenuhnya digarap PT PKT. Saya tidak tahu persis sebabnya. Cuman kami memang berharap PKT bisa mengakomodir semua," ucap Anwar Nurddin saat dikonfirmasi, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Kamis (18/8/2022).
Baca Juga: Catat! Aturan Baru, Belum Booster Penumpang Kapal di Pelabuhan Lok Tuan Wajib PCR
Pembukaan jalan baru itu nantinya sepanjang 800 Meter. Jalan itu berada di samping Hotel Equator.
Pemilik lahan yang diketahui berjumlah 7 orang juga sudah siap membebaskan hak tanah mereka untuk jalan baru itu. Pihaknya akan terus berkomunikasi intens soal perkembangannya.
"Kalau pun bisa, sekalian juga PT PKT mengerjakan jembatan yang menjadi penghubung utama di jalan baru tersebut. Semoga bisa melalui anggaran CSR PT PKT juga biar segera dikerjakan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Ida Dayak Gelar Pengobatan di Bontang Agustus 2024, Benarkah?
-
Viral, Diduga Masalah HP, Puluhan Remaja Keroyok Karyawan Kafe di Bontang
-
Menko PMK Pastikan Tol hingga Bandara di IKN Siap Dipakai saat HUT RI Ke-79
-
Serangan Santai Ridwan Kamil ke Muhaimin Iskandar Soal Pembangunan Jalan Tol: Logikanya, Pak...
-
Dalam 4 Tahun Terakhir, Kementerian PUPR Tuntaskan Pembangunan Tol Sepanjang 728,85 KM di Seluruh Indonesia
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
Terkini
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
-
1.202 TPS di Samarinda Siap Dijaga 2.404 Linmas