SuaraKaltim.id - Pekerja Cleaning Service RSUD Taman Husada Kota Bontang melaporkan Direktur PT Timorano Putra Mandiri Febri Patompo atas dugaan penggelapan ke Polres Bontang, pada Sabtu (24/9/2022).
Bekas perusahaan penyedia jasa kebersihan di RSUD Taman Husada Bontang ini diduga memberikan cek kosong untuk pembayaran gaji 47 petugas cleaning service.
Koordinator CS Hasbi mengatakan, pihak RSUD Taman Husada sudah membayarkan kewajiban mereka ke PT Timorano untuk membayarkan kewajiban terhadap pekerja.
Setelah itu informasi yang diterima Hasbi, pihak perusahaan sudah memberikan cek untuk pembayaran gaji. Tetapi, cek itu tidak dapat dicairkan karena tak ada saldo di dalam rekening .
Baca Juga: Dapat Tunjangan Hampir Rp 100 Juta Per Bulan, Sudrajad Dimyati Masih Terima Suap!
"Atas kejadian itu kami laporkan ke polisi atas dugaan penggelapan atas kewajiban pembayaran gaji pada Agustus yang harusnya mereka terima pada (2/9) lalu," katanya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Minggu (25/9/2022).
Dikonfirmasi terpisah, Wakil Direktur RSUD Taman Husada Aspianur menyatakan pihak manajemen sudah melakukan pembayaran terhadap PT Timorano.
Selanjutnya, itu menjadi tanggung jawab perusahaan untuk membayarkan gaji kepada pekerja CS.
"Sudah dicairkan invoice mereka. Kalau soal gaji pekerja CS itu urusan pihak ketiganya," ucapnya.
Diketahui PT Timorano Putra Mandiri per September 2022 tidak lagi menjadi rekanan RSUD Taman Husada sebagai penyedia jasa tenaga kebersihan.
Baca Juga: Sudrajad Dimyati Jadi Tersangka Suap, Memangnya Berapa Gaji Hakim Agung?
Hal itu dikarenakan, banyak perjanjian yang diingkari oleh perusahaan tersebut. Proses pemutusan kontrak juga disesuaikan dengan aturan berlaku. Mulai dari pemberitahuan SP I, II, dan III.
jaringan media ini berusaha mengkonfirmasi ihwal pelaporan pekerja CS ke polisi. Namun Direktur PT Timorano Putra Mandiri Febri Patompo belum menjawab.
Berita Terkait
-
Pemilik Followers Terbanyak di Indonesia, Akun IG Raffi Ahmad Malah Jadi Sarana Kampanye: Digaji Berapa Ya?
-
6 Fakta Petani Milenial Dapat Gaji Rp10 Juta
-
Sebulan Purnatugas, Berapa Gaji Pensiun Jokowi yang Kini Sudah Sibuk Cawe-Cawe Pilkada?
-
Gaji Dirut Garuda Indonesia, Wamildan Tsani Siap Terima Ratusan Juta Usai Diangkat Erick Thohir
-
Bikin Iri! Gaji dan Tunjangan Lulusan D3 dan D4 STAN Tembus Jutaan Rupiah?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Pengumuman Administrasi Beasiswa Bontang Ditunda, 760 Pendaftar Gugur Berkas
-
Hadir di Kampanye Akbar Rudy-Seno, Hetifah Beri Imbauan: Pastikan Hadir di TPS
-
Sugianto Panala Putra Jawab Tuduhan Nadalsyah: Semua Itu Kebohongan
-
Bawaslu Barito Utara Nyatakan Tidak Ada Unsur Fitnah dalam Kampanye Sugianto Panala Putra
-
ITB dan OIKN Kembangkan Potensi Kreatif Gen Z di PPU dengan Workshop Konten Digital