SuaraKaltim.id - Sebanyak 4 ribuan peserta Bontang City Carnaval (BCC) akan memadati jalanan pada Minggu (23/10/2022) mendatang.
Dengan begitu, Satlantas Polres Bontang melakukan penutupan jalan sementara hingga agenda itu selesai.
Kasat Lantas Polres Bontang AKP Edy Haruna mengatakan, penutupan itu dilakukan sejak pukul 06.30 WITA hingga acara selesai.
Adapun akses lalulintas yang ditutup sementara di antaranya, Jalan Awang Long mulai dari simpang empat Bontang Kuala hingga simpang tiga Tanjung Limau.
Jalur kedua, Jalan MH Tamrin mulai dari simpang tiga Tanjung Limau, hingga simpang tiga Ramayana. Jalur terakhir, jalan R Suprapto hingga Jalan MT Haryono tepatnya simpang turunan Polres Bontang.
"Mohon maaf akses itu akan ditutup sementara waktu. Masyarakat diminta mencari alternatif jalan lain," katanya saat dikonfirmasi, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Jumat (21/10/2022).
Dikonfirmasi terpisah Kepala Disdikbud Bontang Bambang Cipto Mulyono mengatakan, akan ada 115 peserta yang memeriahkan BCC.
Perhelatan ini kembali digelar setelah dua tahun vakum karena pandemi Covid-19. Peserta pun dibatasi karena mencegah adanya penumpukkan massa nantinya.
Kepada peserta juga disiapkan hadiah ratusan juta untuk juara dan hingga harapan terbaik. Selain BCC juga akan ada pawai budaya.
Baca Juga: Jalan Rusak Bontang Lestari Makan Korban, Truk CPO Amblas
"Semua sudah dirapatkan. Inshaallah pelaksanaan BCC berjalan dengan baik dan lancar," tutur Bambang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Kaltim Pecahkan Rekor: 12.700 Guru Ikut PPG di Tengah Reformasi Pendidikan Nasional
-
5 Link DANA Kaget Sore Ini, Kejutan Cuan Senilai Rp479 Ribu
-
5 Top Mobil Bekas Favorit Keluarga 100 Jutaan, Nyaman dengan Fitur Hiburan
-
Aspirasi Daerah Jadi Penentu Arah RUU Sisdiknas 2025
-
Balikpapan Tawarkan HGU 90 Tahun untuk Dongkrak Arus Investasi