SuaraKaltim.id - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebanyak 9 kabupaten/kota di Kalimantan Timur (Kaltim) mengalami hujan lebat hingga hujan petir yang dapat disertai angin kencang pada Minggu (13/11/2022) sampai Senin (14/11/2022).
Semua pihak diminta waspada terhadap dampaknya. Hal itu disampaikan Prakirawan Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan BMKG Balikpapan Heni Herlina belum lama ini.
"Peristiwa ini dapat menyebabkan banjir, sungai meluap, pohon tumbang, dan tanah longsor, sehingga kewaspadaan harus ditingkatkan," ujarnya, melansir dari ANTARA, Minggu (13/11/2022).
Informasi prakiraan cuaca ini pun telah disampaikan kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota. Tujuannya, agar dapat dilakukan antisipasi untuk meminimalisir dampaknya ke masyarakat.
Sebanyak 9 kabupaten/kota yang diprakirakan mengalami peristiwa tersebut adalah Kota Samarinda, Balikpapan, Kabupaten Berau, Kutai Barat (Kubar), Kutai Kartanegara (Kukar), Kutai Timur (Kutim), Penajam Paser Utara (PPU), Paser, dan Mahakam Ulu (Mahulu).
Dia melanjutkan, Balikpapan pada Ahad sekitar pukul 23.00 Wita. Hujan lebat dan hujan petir diprakirakan terjadi di Kecamatan Balikpapan Timur dan Balikpapan Kota.
"Samarinda pada Senin dini hari, hujan petir diprakirakan terjadi di Kecamatan Sungai Pinang, Samarinda Ilir, Samarinda Kota, Samarinda Ulu, Samarinda Utara, dan Kecamatan Sambutan," jelasnya.
Berau pada Senin dini hari, hujan petir diprakirakan terjadi di Kecamatan Maratua dan Pulau Derawan, sedangkan kecamatan lainnya hanya hujan ringan.
Di Kubar pada Ahad sekitar pukul 20.00 dan 23.00 Wita, hujan lebat dan hujan petir berpotensi terjadi di semua kecamatan, sedangkan pada Senin dini hari, hujan lebat dan hujan petir di Kecamatan Penyinggahan, Linggang Bigung, dan Long Iram.
Kukar pada Ahad sekitar pukul 20.00 Wita dan 23.00 Wita hingga Senin dini hari, hujan petir berpotensi terjadi di Kecamatan Muara Muntai, Sebulu, Tabang, Kembang Janggut, Kenohan, Kota Bangun, Muara Kaman, dan Muara Wis.
"Di Kabupaten Paser, pada Ahad sekitar pukul 23.00 Wita, hujan lebat dan hujan petir berpotensi terjadi di hampir semua kecamatan, kecuali Kecamatan Muara Samu, namun di kecamatan ini hujan petir diprakirakan terjadi pada Senin dini hari," ucapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Belanja Pegawai Ditekan, Kutim Upayakan TPP ASN Tidak Terpangkas
-
Jaga Identitas di IKN, DPRD PPU Siapkan Payung Hukum untuk Adat Paser
-
Dugaan Kriminalisasi Aktivis Lingkungan di Kaltim: MT Ditahan 100 Hari Tanpa Bukti Baru
-
Kutim Terjebak Warisan Lubang Tambang? Bupati ke KPC: Harusnya Jadi Sumber Penghidupan
-
Dekat IKN, 9.800 Keluarga di PPU Belum Punya Rumah