SuaraKaltim.id - Kritik para dewan Bontang yang menyoroti kondisi dinding penahan tanah atau retaining wall Bontang Citimall (BCM) yang nyaris ambruk ditanggapi santai Wali Kota Bontang Basri Rase.
Orang nomor satu di Bontang itu mengatakan, rekomendasi agar BCM dibuka lebih dini diteken oleh dirinya. Alasannya karena pemerintahannya ramah dengan investasi, apalagi seperti pusat perbelanjaan.
"Iya memang kita beri rekomendasi lebih awal. Karena BCM itu bentuk kebanggaan masyarakat Bontang," tuturnya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com Rabu (05/04/2023).
Lebih lanjut, sampai saat ini, ia mengaku belum mendapat laporan dinding penahan tanah di BCM nyaris ambruk. Ia menilai, lokasi yang longsor itu tidak satu kesatuan dengan bangunan gedung utama.
Baca Juga: Dukung Regenerasi, Ajang Kompetisi Panjat Dinding Outdoor Bouldering Cup Sukses Digelar
Walaupun, lokasinya persis di pintu masuk parkir bawah BCM. Katanya, persoalan ini tak perlu dibesar-besarkan. Seolah-olah mencari kesalahan. Dirinya tidak ingin justru investor kabur dengan sikap atau komentar miring dari segelintir orang.
"Tidak perlu khawatir lah kan terpisah dari bangunan gedung. Itu kalau dari (foto yang ditunjukkan) hanya pagar. Biasa saja tidak usah dipersoalkan," sambungnya.
Diakhir ia juga menyebutkan, banyak dampak positif bagi masyarakat. Baik soal ketenagakerjaan, pemberian kesempatan bagi kelompok UMKM untuk memutar roda perekonomian mereka.
"Buat lah berita yang sejuk. Kan semua lagi berproses. Kalau ada yang dinilai kurang baik pasti BCM kami minta segera diselesaikan," pungkasnya.
Baca Juga: Dinding Kawah Gunung Galunggung Tasikmalaya Mengalami Longsor
Berita Terkait
-
Apa Itu Kanker Dinding Rahim? Penyakit yang Diderita Dina Mariana dan Cara Mencegahnya
-
Aturan Penempatan Jam di Rumah Menurut Feng Shui
-
Ganti Suasana Rumah Jadi Lebih Menarik, Ini 5 Tren Warna yang Bakal Jadi Tren di 2024
-
Pria Ini Beberkan Cara Buat Wall Moulding Kamar sehingga Tampak Aesthetic
-
Gunakan Bahan Sederhana, Begini Cara Membuat Wall Moulding dengan Biaya Murah
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Prediksi BMKG: Pasang Laut Kaltim Capai 2,7 Meter, Berikut Dampaknya