SuaraKaltim.id - Pemkab Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) menggelar focus group discussion (FGD) lembaga adat desa dan kelurahan. Tema yang diusung yakni "Peran fungsi dan tugas lembaga adat desa dan kelurahan sebagai mitra pemerintah dalam perencanaan dan pembangunan desa dan kelurahan".
FDG tersebut dibuka langsung Bupati Kukar Edi Damansyah di Gedung Bela Diri Stadion Aji Imbut pada Rabu (14/6/2023).
Dia mengatakan, penguatan pembangunan desa dan kelurahan secara spesifik tertuang dalam program dedikasi Kukar Idaman, di antaranya memperkuat kualitas layanan dasar masyarakat, yakni air bersih dan listrik.
Kemudian peningkatan perekonomian melalui pengembangan potensi unggulan, pengembangan keagamaan, dan pelestarian budaya sebagai identitas karakteristik masyarakat.
Baca Juga: Disbun Siapkan Hilirisasi Hasil Perkebunan, Pemkab Kukar Bakal Bangun Pabrik Kelapa di Pesisir
Berikutnya penguatan badan usaha milik desa (BUMDes) dan koperasi, hingga penguatan modal sosial melalui program 50 juta per RT.
"Kebijakan-kebijakan ini pada prinsipnya dijalankan dengan skema kolaboratif. Tidak hanya bertumpu pada pemerintah, namun bersinergi dengan pihak lain termasuk masyarakat itu sendiri sebagai pelaksana dan penerima manfaat dari program-program tersebut," kata Edi Damansyah, disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Rabu (14/06/2023).
Menurutnya, lembaga adat memiliki peran strategis dalam meningkatkan kapasitas dan kualitas pembangunan desa dan kelurahan. Tidak menghilangkan adat-istiadat yang sudah terbangun dalam kehidupan masyarakat setempat.
Perlu dipahami pembangunan desa dan kelurahan pada prinsipnya tidak jauh berbeda dengan proses pembangunan di daerah dan nasional. Setiap kebijakan diperlukan penyeimbang sebagai lembaga kontrol dan akselerator pembangunan yang lebih efektif.
"Forum ini sangat penting untuk menjalin komunikasi dan koordinasi serta menetapkan kebijakan strategis dalam memperkuat lembaga adat yang lebih produktif mencapai kinerja pembangunan jadi lebih baik," tutupnya.
Baca Juga: Kebun Sawit Tersebar di Beberapa Kecamatan, Kadisbun Kukar Harap Bisa Tarik Investor
Berita Terkait
-
KPK akan Lelang 104 Kendaraan Eks Bupati Kukar, Ada Porsche, Mclaren hingga Harley, Minat?
-
Jejak Rita Widyasari: Dari Jersey Mitra Kukar Jadi Rompi Koruptor
-
Kisah Tragis Mitra Kukar, Dulu Jadi Tim Kaya Raya Kini Putuskan Bubar dan Tak Ikuti Liga 3 2023
-
Teranyar Stefano Beltrame, Ini 5 Eks Juventus yang Berkarier di Liga Indonesia
-
Kisah Mualaf Pesepak Bola Argentina, Sempat Mondok di Pesantren Kalimantan
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Izin Kampanye di GOR Kadrie Oening Dihambat, Tim Isran-Hadi Protes Keras
-
Aroma Ketidakadilan di Debat Pilkada Kaltim? Tim Hukum Isran-Hadi Desak Transparansi KPUD
-
Beasiswa dan Sertifikasi, Program Isran Noor Dapatkan Respon Positif dari Gen Z
-
Inovasi Pertanian di Kutim Dinilai Krusial untuk Pasokan Pangan IKN