SuaraKaltim.id - Seorang wanita bercadar ditangkap polisi karena nekat menyeludupkan narkoba jenis sabu-sabu ke dalam penjara. Wanita bercadar itu dilaporkan menggunakan modus dengan cara memasukan sabu-sabu ke dalam popok anaknya saat membesuk suaminya di penjara.
Peristiwa itu viral setelah video penangkapan terhadap wanita berhijab itu beredar di media sosial. Dilihat dalam video yang turut dibagikan akun Instagram @memoemedia, tampak wanita yang ditangkap itu mengenakan hijab dan cadar berwarna hitam.
Tampak ada seorang petugas yang sedang menginterogasi wanita itu setelah tertangkap nekat menyeludupkan sabu-sabu ke penjara.
Saat dilakukan interogasi, petugas yang mengenakan kemeja batik sempat menunjukkaan barang bukti popok yang dijadikan modus wanita itu saat membawa narkoba ke suaminya di penjara.
Baca Juga: Dikunjungi Rekan Artis di Lapas Wanita Palembang, Lina Mukherjee Tak Henti Menangis
Menurut narasi dari akun yang mengunggah video itu, wanita itu berinisial YY (26). Petugas mencurigainya saat pelaku membesuk suaminya, AP (27) di Lapas Kelas IIA Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Jumat (4/8) lalu. Saat itu, YY membawa anaknya yang masih berusia 2,5 tahun.
Setelah dicurigai, petugas akhirnya menemukan tiga paket sabu seberat 29 gram di dalam popok anaknya. Sontak peristiwa wanita bercadar yang menyelundupkan sabu ke penjara dengan menggunakan popok bayinya menjadi sorotan netizen hingga dibanjiri beragam komentar.
Namun, tak sedikit netizen yang mencurigai jika hijab yang dipakai wanita itu hanya untuk mengelabui petugas di lapas. Bahkan, aksi wanita itu bikin coreng wanita yang mengenakan cadar.
"Merusak citra wanita bercadar saja," tulis netizen disertai emoji sedih, dikutip Rabu (09/08/2023).
"Hijabnya hanya untuk mengelabui petugas lapas," timpal yang lain.
"Mencoreng wanita lain yang sungguh sungguh bercadar," sahut netizen lainnya.
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Kamera 200 MP Mulai Rp3 Jutaan, Gambar Tajam Detail Luar Biasa
-
5 HP Murah Kamera 108 MP, Harga Mulai Rp1 Jutaan Hasil Foto Tak Ada Lawan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
-
Tottenham Hotspur Juara Liga Europa, Akhiri 17 Tahun Puasa Gelar
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
Terkini
-
BMKG: Waspada Pasang Laut 2,9 Meter di Pesisir Kaltim Akhir Mei
-
Buka 4 Link DANA Kaget Hari Ini, Solusi Rezeki Tambahan
-
Periode 115 Mei, Harga TBS Sawit Kaltim Turun di Semua Kelompok Umur
-
Dorong Ketahanan Pangan, PPU Salurkan 170 Ribu Bibit Ikan di Kawasan IKN
-
Auto Senyum! Link DANA Kaget Bernilai hingga Rp 179 Ribu Sudah Bisa Kamu Klaim