SuaraKaltim.id - Borneo FC bakal kehilangan sejumlah pilar utamanya saat menjamu Persita Tangerang di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (25/08/2023) malam nanti.
Dua palang pintu Pesut Etam, yakni Silverio Junio dan Leo Lelis dipastikan absen. Keduanya terkena akumulasi kartu.
Bukan cuma itu, gelandang Hendro Siswanto mengalami sedikit masalah pada otot paha. Lalu, Kei Hirose yang berlatih terpisah dari rekan-rekannya.
“Saya belum bisa menjawab terkait kondisi Kei dan Hendro,” ujar pelatih Pieter Huistra dikutip dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Kamis (24/08/2023).
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Jelang Bhayangkara FC vs Borneo FC di BRI Liga 1, Klub Papan Bawah Lawan Papan Atas
Mantan pelatih Timnas Indonesia ini masih akan berdiskusi terkait kondisi terakhir Hendro dan Kei. Pembicaraan dengan tim dokter katanya bakal dilakukan.
“Kami harus berbicara dulu dengan pemain dan dokter tim terkait situasi ini,” ucapnya.
Meski begitu, pelatih asal Belanda tersebut, tetap berharap Hendro dan Kei bisa bermain. Khususnya dalam menghadapi Persita nanti.
“Tapi saya berharap mereka berdua baik-baik saja dan bisa bermain lawan Persita,” katanya.
Untuk diketahui, tim kesayangan warga Samarinda kini mengoleksi 16 poin. Mereka wajib meraih kemenangan.
Baca Juga: Tak Peduli Piala AFF Sasaran Antara, Duo Persita Ingin Bawa Timnas Indonesia U-23 Juara
Tujuannya, agar bsa menempel Madura United FC. Saat ini klub tersebut berada di papan atas klasemen dengan 19 poin.
Berita Terkait
-
Mengenal Rivaldo Enero, 'Peluru' Borneo FC Mati-matian Dapat Lirikan Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2024
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Prediksi BMKG: Pasang Laut Kaltim Capai 2,7 Meter, Berikut Dampaknya