SuaraKaltim.id - Wakil Presiden (Wapres) KH Ma’ruf Amin menghadiri acara Silaturahim Nasional (Silatnas) ke-VII Kontak Santri Agribisnis Indonesia (Konsain) di Pondok Pesantren Syaichona Cholil Sepinggan Balikpapan, Selasa (24/10/2023).
Dalam kesempatan itu Wapres Ma'ruf Amin juga akan menyaksikan penandatanganan Nota Kesepahaman antara Konsain dengan Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (APKASINDO) dan pembacaan Ikrar Santri.
Dalam sambutannya, Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim Akmal Malik mengapresiasi kehadiran Wapres di Benua Etam. Sekaligus, dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional yang jatuh 22 Oktober kemarin.
“Bapak Wakil Presiden hadir di acara ini, bagi kami adalah sebuah kehormatan sekali acara Konsain ini hadir di Kaltim ini menunjukkan bahwasanya Kaltim menjadi tempat yang sangat kondusif bagi santri dan juga event ini adalah event yang sangat berbahagia sekali peringatan Hari Santri Nasional,” ujarnya, melansir Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com di hari yang sama.
Baca Juga: Akmal Malik Sebut PPU Miliki Potensi Jadi Lumbung Pangan Kaltim
Ia mengungkapkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim maupun pemerintah kabupaten kota juga telah menggelar Upacara Memperingati Hari Santri Nasional bersama ormas Islam.
"Kami juga sudah melaksanakan peringatan Hari Santri pada tanggal 22 Oktober, melaksanakan Upacara di kantor Gubernur Kaltim, teman-teman kanwil, agama dan juga teman-teman dari seluruh ormas-ormas Islam. Alhamdulillah berjalan dengan lancar,” ucapnya.
Ia menambahkan, kedepan Pemprov Kaltim bersama ormas Islam akan terus menggelorakan kegiatan syiar Islam, termasuk membangun kebersamaan dalam kesetaraan antar umat dan masyarakat.
“Membangun kebersamaan kesetaraan,pembangun antara keagamaan, dan juga rohani dan jasmani, Insya Allah ke depan mohon dukungan dari Bapak Wakil Presiden Insya Allah Syiar islam akan bergema di bumi Kaltim,” lugasnya.
Baca Juga: Saat Dokter-dokter Beri Penyuluhan Kesehatan ke Santri Pesantren, Apa Saja yang Dibahas?
Berita Terkait
-
Ulasan Novel 'Ranah 3 Warna', Buah dari Kesabaran dalam Meraih Cita-cita
-
Tragis! Niat Sembunyi karena Bolos Pengajian Rutin, 4 Santri di Sukabumi Tewas Tertimpa Tanggul Longsor
-
Ma'ruf Amin Sebut Kesadaran Politik Para Kiai Sudah Hilang: Perannya Cuma di Pinggiran Masyarakat
-
Bejat! Pimpinan Ponpes di Jambi Cabuli 11 Santri dan 1 Santriwati, Begini Modusnya
-
Bobby Nasution-Kahiyang Ayu Peringati Hari Santri 2024 di Ponpes Labusel, Ajak Tokoh dan Santri Berantas Narkoba
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Airpods Pro Gen 1 Berapa dan Spesifikasinya
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian