SuaraKaltim.id - Timezone brand hiburan keluarga pilihan utama masyarakat Indonesia kembali membuktikan komitmennya dalam mencapai visi untuk menyebarkan kebahagiaan dan menciptakan momen tak terlupakan. Kali ini mereka meluncurkan venue terbesarnya di Samarinda yang berlokasi di BIG Mall.
Dengan luas area 1,464 meter persegi, Timezone BIG Mall Samarinda merupakan venue yang akan memberikan pengalaman NextGen bagi warga Samarinda dengan hadirnya Social Bowling pertama di Kalimantan, lebih dari 110 new age gamings dan party room.
NextGen experience itu juga didukung oleh deretan mesin permainan dengan dukungan teknologi seperti VR Magic UFO, Asphalt 9 DX, Halo Fire Team Raven, yang memberikan pengalaman yang tak terlupakan. Selain itu, masyarakat juga bisa menikmati serunya bermain mobil senggol alias bumper cars Bersama teman-teman sambil merayakan momen Bahagia di Timezone Party Room.
Naveen H., CEO dan Presiden Direktur Timezone Indonesia, mengatakan, dengan dibukanya Timezone di BIG Mall, pihaknya merasa gembira. Lantaran menawarkan NextGen experience kepada pengunjung di BIG Mall.
"Dengan 110 lebih permainan yang didukung teknologi canggih, guests Timezone dapat menikmati hiuran terbaik. Buat kami Timezone BIG Mall bukan hanya sekedar tempat hiburan biasa bagi kami, namun merupakan pintu gerbang menuju dunia yang penuh dengan keseruan dan inovasi, di mana kenangan tak terlupakan menunggu untuk diciptakan," ucapnya melansir dari rilis yang diterima, Sabtu (28/10/2023).
Momen pembukaan Timezone di BIG Mall ini semakin spesial karena bertepatan dengan puncak perayaan ulang tahun ke-9 BIG Mall. Untuk puncak perayaan akan berlangsung pada 28 Oktober 2023.
"Nantinya, akan ada berbagai acara yang meriah dan menghibur dalam puncak perayaan tersebut," tambahnya.
Seperti yang sudah diketahui, Brand Timezone merupakan brandnomor satu di kategori pusat hiburan keluarga.
Sejak didirikan di Indonesia pada tahun 1995, Timezone telah berhasil membangun brand kami menjadi pilihan utama bagi kategori keluarga, Gen Z, anak-anak, dan remaja.
Baca Juga: Satpol PP Samarinda Tertibkan Ribuan Alat Peraga Kampanye Ilegal: Kami Susah
Dengan komitmen yang kuat terhadap inovasi, Timezone terus memperkenalkan pilihan hiburan baru dan canggih yang sejalan dengan tren terkini, mengukuhkan posisinya sebagai pemimpin di industri ini.
Komitmen Timezone untuk menjadi pusat hiburan keluarga terbesar di Indonesia terbukti dengan hadirnya berbagai penawaran hiburan canggih yang telah diterima dengan baik oleh keluarga Indonesia.
Dengan fokus untuk melayani semua segmen, Timezone bertujuan untuk memberikan pengalaman yang luar biasa bagi semua orang. Tujuannya, untuk semakin memperkuat posisi tersebut, Timezone BIG Mall memperkenalkan Social Bowling pertama di Kalimantan.
Kehadiran Social Bowling di Kalimantan ini juga memberikan lebih banyaknya ragam atraksi yang tersedia. Melalui Social Bowling permainan Bowling klasik dapat lebih mudah dinikmati pleh semua pemain dari berbagai tingkatan umur dan keterampilan.
Tak seperti permainan bowling tradisional, Social Bowling memiliki panjang yang lebih pendek yaitu hanya 10 meter, setengah dari panjang jalur bowling profesional. Fitur unik ini memungkinkan siapa saja untuk menikmati keseruan bermain bowling, terlepas dari tingkat pengalaman mereka.
Naveen menjelaskan, keunikan Social Bowling terletak pada aksesibilitasnya yang dapat dinikmati oleh semua pemain. Tidak perlu sepatu khusus, dan setiap set hanya terdiri dari 5 permainan.
"Dalam waktu singkat, pemain non-profesional pun dapat merasakan keseruan bermain bowling dan masih memiliki banyak waktu untuk menikmati permainan Timezone lainnya," jelasnya.
Untuk membuat pembukaan Timezone BIG Mall semakin berkesan, Timezone telah menyiapkan berbagai macam kegiatan menarik. Di antaranya, pengalaman bermain khusus untuk komunitas.
Di mana komunitas yang diundang akan mendapatkan kode voucher eksklusif yang dapat ditukarkan dengan berbagai promosi menarik melalui Timezone Fun App. Selain itu, para tamu juga berkesempatan untuk menikmati berbagai promo menarik di dalam wahana.
Iman Sumantri, General Manager BIG Mall, memberikan apresiasinya atas momen grand opening yang bertepatan dengan acara puncak perayaan ulang tahun ke-9 BIG Mall.
Ia menjelaskan, BIG Mall Samarinda merupakan mall terbesar dan terlengkap. Serta, menjadi tujuan utama warga Samarinda dan Kalimantan untuk belanja.
"Puncak Perayaan ulang tahun ke-9 ini menjadi spesial karena bertepatan dengan pembukaan venue Timezone," tandasnya.
Berita Terkait
-
Tuntut Penyelesaian Konflik Tambang Muara Kate, Kantor Gubernur Kaltim Digeruduk
-
Penggemar Kecewa, Konser DAY6 Pindah Venue dari JIS ke Stadion Madya GBK
-
Wow! Stadion Segiri Berubah Total Usai Direnovasi 81 Miliar, Intip Perubahannya
-
Bukber Asyik di Samarinda & Balikpapan: Ini 5 Kafe serta Restoran Pilihan untuk Ramadan!
-
BRI Liga 1: Borneo FC Menangi Derby Kalimantan, Matheus Pato on Fire!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN