SuaraKaltim.id - Sanggar tapai hubi kayu merupakan salah satu cemilan legendaris yang bisa ditemukan di daerah Kutai Kartanegara (Kukar), Kalimantan Timur (Kaltim). Makanan ini merupakan cemilan yang sudah jarang ditemukan, dan bila ingin menikmatinya bisa membuatnya sendiri.
Melansir dari beberapa sumber, camilan ini menjadi makanan khas dari Kutai karena bentuknya yang berbeda. Biasanya di daerah lain memang terdapat camilan tapai singkong.
Tetapi bedanya dengan tapai singkong dari Kutai adalah karena digoreng dengan bentuk utuh dan hanya sumbunya yang dibuang lalu dicelupkan ke adonan tepung. Lantas bagaimana cara membuat tapai hubi kayu khas Kutai ini? Berikut penjelasannya:
Bahan-bahan
Baca Juga: Ratusan Pemuda di Kutai Kartanegara Ditantang Jadi Pengusaha
- 500 gram tapai hubi kayu atau tapai singkong yang sudah dibuang sumbunya
- 150 gram tepung terigu protein sedang atau tepung serbaguna
- 75 gram tepung pisang goreng instan
- 4 sendok makan gula pasir sesuai selera
- 1/3 sendok teh garam
- 250 ml air
- Secukupnya minyak goreng
Cara Membuat
- Campur tepung terigu serbaguna, tepung pisang goreng, gula pasir, dan garam, aduk rata.
- Tuang air sedikit demi sedikit, sambil diaduk hingga adonan menjadi licin dan tidak ada tepung yang bergerindil lalu hentikan menuang air jika adonan dirasa sudah cukup kental.
- Kemudian masukkan tapai hubi kayu atau tapai singkong untuk sekali goreng terlebih dahulu ke dalam adonan.
- Panaskan minyak goreng. Masukkan adonan tapai, goreng hingga matang dan kecokelatan. Setelah matang, angkat dan tiriskan dan siap disajikan.
Kontributor: Maliana
Berita Terkait
-
KPK akan Lelang 104 Kendaraan Eks Bupati Kukar, Ada Porsche, Mclaren hingga Harley, Minat?
-
Siapa Sultan Kutai Kartanegara? Tidak Terlihat di Upacara HUT RI di IKN
-
Hanya Bisa Dipakai Raja, Makna Baju Adat Kutai Jokowi Saat Upacara 17 Agustus di IKN
-
Presiden Jokowi dan Iriana Pakai Baju Adat Kutai Takwo Kustim Saat Upacara 17 Agustus di IKN
-
Deolipa Yumara Bongkar Dugaan Aliran Dana Asing di Balik Tambang Ilegal Kukar
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Generasi Z hingga Baby Boomers: Isran-Hadi Dominasi Survei Poltracking
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Kejar Mimpi di Samarinda: Konser CIMB Niaga Angkat Talenta Lokal
-
Pembagian Uang di Dome Balikpapan, Irma Suryani: Murni Kebiasaan, Bukan Kampanye