SuaraKaltim.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Samarinda mulai melakukan perakitan kotak suara di gudang logistik. Gudang itu berada di Jalan Pergudangan Nusantara, Sungai Kunjang, Samarinda.
Tercatat, ada sebanyak 12.815 kotak suara yang harus dirakit untuk Pemilu 2024 mendatang. Hal itu disampaikan Ketua KPU Samarinda, Firman Hidayat.
Ia menyampaikan, perakitan kotak suara mulai dilaksanakan Sabtu (16/12/2023) kemarin sampai kebutuhan setiap TPS terpenuhi.
"Satu TPS akan diisi lima kotak suara. Totalnya 12.815 kotak suara dari 2.563 TPS. Ada 20 kotak suara cadangan juga," ungkapnya, disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Minggu (17/12/2023).
Lebih lanjut, ia mengatakan, perakitan kotak suara harus didahulukan. Sambil menunggu perlengkapan logistik lainnya untuk kebutuhan TPS nanti.
Selain itu, pihaknya juga sudah menerima sebanyak 310 dus surat suara untuk pemilihan Presiden dan Wakil Presiden di 2024 nanti.
"Yang sudah ada di gudang logistik yakni surat suara pilpres, kotak, bilik, tinta, segel plastik, dan lain-lain," bebernya.
Dalam hal ini, pihak KPU Samarinda juga menunggu perlengkapan logistik lainnya dari luar daerah seperti Gresik, Surabaya, Jakarta, hingga Klaten. Ia mengaku, sampai saat ini belum menemukan kendala yang cukup berarti untuk kebutuhan logistiknya.
"Untuk surat suara DPD, paling tidak awal januari sudah datang," jelasnya.
Baca Juga: Dibatasi dengan Kondisi Kesehatan, KPU Bontang Buka Lowongan 3.724 Petugas KPPS
Kendati demikian, perakitan kotak suara melibatkan sejumlah pasukan dari Badan Adhoc, yakni PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan), dan PPS (Panitia Pemungutan Suara).
"Kurang lebih ada 200-an anggota yang merakit ribuan kotak suara ini. Harapannya, perakitan kotak suara bisa selesai tepat waktu, kemudian didistribusikan ke masing-masing TPS," tutupnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
3 Mobil Kecil Toyota Paling Populer, Dikenal Irit dan Bandel Dipakai Harian
-
5 Mobil Bekas 80 Jutaan Terbaik, Pilihan Rasional Anak Muda dan Keluarga Baru
-
5 Body Lotion Efektif untuk Kulit Kering, Ringan dan Nyaman Dipakai Harian
-
Bocoran Huawei Mate 80, Dikabarkan Punya RAM 20GB Jelang Peluncuran
-
Truk Sawit di Kaltim Wajib Pakai Plat KT untuk Tingkatkan Pendapatan Daerah