SuaraKaltim.id - PS Barito Putra akan menjamu Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-25 di di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Jumat (23/02/2024).
Pelatih Barito Putra Rahmad Darmawan mengakui, Maung Bandung semakin baik sejak kehadiran pelatih Bojan Hodak dan sejumlah pemain baru. Bahkan dalam beberapa laga yang telah dilewati performa Persib Bandung semakin meningkat.
“Persib punya taktikal game plan yang beda dari putaran satu dan putaran dua,” ujarnya dikutip dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com di hari yang sama.
Ia mengatakan, perkembangan Persib di putaran pertama saat masuk coach Bojan Hodak, memperlihatkan keinginan pemain dan pelatih yang masih beradaptasi. Kini, mereka sudah terlihat sangat bagus.
Baca Juga: Barito Putera Raih Kemenangan, RD: Kontrol Emosi Penting
Karenanya mantan pelatih Mitra Kukar itu menyatakan, pertemuan pada putaran pertama yang berlangsung imbang tidak bisa menjadi patokan peta kekuatan Ezra Wailan dan kawan-kawan.
Kekuatan Persib Bandung sudah berubah dengan kehadiran gelandang baru asal Italia, Stefano Beltrame, serta punya penjaga gawang baru Kevin Ray Mendoza. Bahkan sempat tak terkalahkan dalam 14 pertandingan.
“Walau kita bisa imbang itu bukan jadi ukuran karena sekali lagi Persib sudah berubah, Persib main lebih agresif, bermain sebagai satu kesatuan yang sama-sama, terus mereka punya motivasi menit ke menit,” paparnya.
Karenanya, mantan pelatih Timnas Indonesia itu mengingatkan pemainnya agar waspada. Laskar Antasari harus menaikkan rangking mereka di klasemen, menjaga asa lolos Championship Series.
“Saya sampaikan ke pemain untuk betul-betul mewaspadai tim ini karena di sisi level ranking pun mereka ada di papan atas sehingga ini jadi motivasi pemain untuk mengejar ketertinggalan yang saat ini ada di posisi 7,” ujarnya.
Baca Juga: Barito Putera Masih Berpeluang Lolos ke Play Off Liga 1
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Duo Striker Cetak Gol, Persija Jakarta Libas Madura United 4-1
-
BRI Liga 1: Juru Gedor Kurang Gacor, PSIS Semarang Punya Tugas yang Berat!
-
3 Pemain Asing Andalan yang Belum Tunjukkan Performa Terbaik di BRI Liga 1
-
BRI Liga 1: Bekuk Bali United, Strategi Khusus PSBS Biak Diungkap Pelatih
-
BRI Liga 1: Gacor di Level Asia, Madura United Bisa Redam Persija Jakarta?
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
Terkini
-
Unik dan Sehat! Sporturism Kaltim Tawarkan Pengalaman Olahraga Sambil Petik Buah
-
Hadi Mulyadi: Pemprov Kaltim Terus Wujudkan Akses Pendidikan bagi Penyandang Disabilitas
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Izin Kampanye di GOR Kadrie Oening Dihambat, Tim Isran-Hadi Protes Keras
-
Aroma Ketidakadilan di Debat Pilkada Kaltim? Tim Hukum Isran-Hadi Desak Transparansi KPUD