SuaraKaltim.id - Menjelang bulan Ramadhan, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Samarinda telah melakukan sosialisasi kepada 11 pengusaha Tempat Hiburan Malam (THM) terkait aturan penutupan usahanya selama bulan puasa.
Sosialisasi ini berdasarkan Surat Edaran (SE) Wali Kota Samarinda Nomor 32/2006 tentang ketentuan jam operasional THM dan Tempat Hiburan Umum (THU) di wilayah Samarinda.
Mengacu pada Se tersebut, THM di Samarinda wajib tutup mulai 8 Maret 2024 hingga 15 April 2024 dan diperbolehkan buka kembali pada 16 April 2024. Hal itu disampaikan Kepala Satpol PP Samarinda, Anis Siswantini.
"Kami sudah melakukan sosialisasi ke 11 THM, untuk mematuhi aturan yang berlaku, responnya positif," ungkapnya, melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Jumat (08/03/2024).
Baca Juga: Balikpapan Gelar GPM 3 Kali Sepekan Jelang Ramadhan
Meski sudah melakukan sosialisasi, pihak Satpol PP akan terus melakukan patroli secara berkala, untuk memastikan THM benar-benar tutup sementara selama bulan puasa.
"Besok kami akan patroli lagi, jangan sampai ada THM yang masih beroperasi. Apabila ketahuan, akan dikenakan sanksi tersendiri," ucapnya.
Anis menambahkan, ketentuan dalam Surat Edaran tersebut akan dikenakan Sanksi Hukum sesuai dengan ketentuan dan Perundang-Undangan yang berlaku, serta Sanksi Administrasi berupa penutupan sementara sampai penutupan permanen (pencabutan izin usaha).
"Semoga pihak yang memiliki THM, tempat billiard, panti pijat, dan lain sebagainya, mematuhi aturan yang ada," jelasnya.
Sementara itu, General Manager Celcius Eka Iskandar Putra mengaku bahwa dirinya sudah mendapatkan surat edaran mengenai penutupan THM selama bulan puasa dari Pemerintah Kota Samarinda.
Baca Juga: 2 Meninggal, 70 Orang Sakit, KPU Samarinda Gelontorkan Ratusan Juta Rupiah untuk Santunan KPPS
"Kami sudah terima dalam bentuk fisiknya, kami siap untuk mematuhi aturan," tandasnya.
Eka mengatakan, selama penutupan ini, pihak Celcius hanya akan merenovasi atau memperbaiki bangunan. Ini merupakan komitmennya, dalam mengikuti aturan yang telah diedarkan oleh pemkot.
"Staff total libur semua ya nanti. Jadi kami bisa beroperasi kembali pada 16 April 2024," tutupnya.
Berita Terkait
-
Kapan Batas Akhir Puasa Syawal 2025? Jangan Sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya
-
Bolehkah Puasa Syawal Dulu Baru Qadha Ramadhan? Ini Ketentuannya
-
Transaksi Paylater Kredivo Naik 10% saat Ramadhan 2025, Didominasi Usia 30 Tahun ke Atas
-
Tuntut Penyelesaian Konflik Tambang Muara Kate, Kantor Gubernur Kaltim Digeruduk
-
Niat Puasa Qadha Ramadhan di Bulan Syawal dan Ketentuan Tata Caranya
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Sekali Klik, Saldo Masuk! Begini Cara Dapat Untung dari DANA Kaget
-
Langkah Perempuan Kaltim Menuju Mimpi: Pendidikan Gratis hingga S3
-
Waspada DBD! Kaltim Catat 1.375 Kasus Sejak Awal Tahun
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker