SuaraKaltim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda saat ini sedang melakukan proyek revitalisasi Citra Niaga, untuk mempercantik kawasan tersebut menjadi lebih baik. Namun, perihal pengelolaan parkir di sana juga masih menjadi kendala serius.
Dari pantauan di lapangan, masih ditemukan beberapa juru parkir (Jukir) liar, serta penataan R2 dan R4 yang masih belum teratur sebagaimana mestinya. Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Samarinda Hotmarulitua Manalu angkat bicara.
Manalu menyadari, kawasan Citra Niaga memang tidak memiliki lahan parkir yang memadai. Khususnya, bagi masyarakat yang hendak berkunjung di sana.
"Kami sudah rapatkan ini bersama konsultan andalalin dan pihak Citra Niaga, utamanya soal kapasitas parkir dan sistem arus lalu lintasnya nanti," bebernya, melansir dari KaltimToday.co--Jaringan Suara.com, Sabtu (23/03/2024).
Untuk itu, pihaknya juga menyarankan agar tempat Eks Plaza 21 bisa menjadi solusi untuk penyediaan parkir bagi masyarakat. Paling tidak, pengelolaan parkir di sana bisa terlihat rapi.
"EksPlaza 21 bisa digunakan. Itu bisa dijadikan taman parkir bagi kendaraan yang berkunjung," jelasnya.
Sementara itu,Eks Plaza 21 saat ini sudah mulai dipadati kendaraan R4, meskipun belum cukup masif. Dishub menginginkan, agar masyarakat yang hendak berkunjung ke Citra Niaga, bisa diarahkan ke Eks Plaza 21.
"Karena marwahnya Citra Niaga kan mau dijadikan kawasan pedestrian seperti Malioboro. Sehingga penataan parkirnya harus baik. Jangan sampai mereka parkir di tepi jalan," ungkapnya
Ia menambahkan, akan banyak konsekuensi yang timbul ketika masyarakat parkir di tepi jalan kawasan Citra Niaga. Mulai dari jukir liar, mengganggu pengguna jalan, dan lain sebagainya.
Baca Juga: Jadwal Imsak untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 22 Maret 2024
Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap parkir di Eks Plaza 21, yang lokasinya tidak jauh dari kawasan Citra Niaga.
"Untuk saat ini, ada petugas kami di lapangan yang pakai karcis resmi dari dishub. Imbauan juga kepada masyarakat, bisa memarkirkan kendaraannya di Eks Plaza 21. Karena tarifnya juga cukup murah," timpalnya.
Sebagai informasi, Eks Plaza 21 telah menyediakan lahan parkir untuk masyarakat yang berkunjung ke Citra Niaga. Tarifnya sebesar Rp 2 ribu untuk kendaraan R2, dan Rp Rp 3 ribu untuk kendaraan R4. Jam operasionalnya mulai pukul 06.30 - 18.00 WITA.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Harga Emas Melonjak, Pakar Ekonomi Wanti-wanti ke Milenial dan Gen Z
-
Penabrak Jembatan Mahakam Beri Rp27 Miliar untuk Bangun Perisai Pilar
-
Kaltim Matangkan Skema Pengelolaan Karbon untuk Kelestarian Hutan Primer
-
Honda Brio dan Toyota Etios Valco, Mobil Bekas Cocok buat Pegawai Honorer
-
Adu Performa Panther LM vs Kijang LGX: Harga 70 Jutaan, Mana yang Terbaik?